Mohon tunggu...
Lala_mynotetrip
Lala_mynotetrip Mohon Tunggu... Lainnya - Terus berupaya menjadi diri sendiri

Blogger pemula|menyukai petualangan sederhana|Suka bercerita lewat tulisan|S.kom |www.lalakitc.com|Web Administrator, Social Media Specialist, freelancer.

Selanjutnya

Tutup

Healthy Pilihan

Olahraga Lari Sebagai Bentuk Self Healing dan Mensyukuri Kesehatan

24 Mei 2024   05:59 Diperbarui: 24 Mei 2024   06:20 298
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dokumen pribadi ketika bertemu mba Najwa di event Run W Me

Kalau badan lagi kurang sehat, maka saya akan memilih tidak lari dulu. Cukup jalan santai memutari kebun raya Bogor (di luar) Sambil mencari makanan apa yang bikin saya selera. Saat makan sudah lahap, pertanda badan sudah lebih membaik. 

Dari olahraga lari, setiap melihat aplikasi strava, saya jadi bisa memetik hikmah tiap kali kelar lari. "Oke, pace saya masih segini karena tadi saya memang cenderung santai" Namun saya tetap merasa bahagia dan bangga pada diri, karena mampu menyelesaikan setiao event dengan cara yang nyaman. Tidak ngoyo harus pace sekian, lebih ke memperhatikan kemampuan dan kondisi badan. Sesekali boleh push your self kalau memang lagi fit.

Bertemu dengan olahraga lari, membuat saya jauh lebih bisa menghargai diri, kemudian mengapresiasi setiap pencapaian diri. Meski belum ada pencapaian yang wah banget, namun saya lebih mampu mengakui bahwa saya sudah setahap lebih baik dari sebelumnya. Jadi tidak mudah minder atau menyalahkan diri, lebih ke introspeksi dan berusaha memperbaiki. 

Percayalah, kalau bukan diri kita sendiri yang memberikan apresiasi, siapa lagi? Kalau bukan diri sendiri yang menghargai, maka siapa? Tetao bersyukur karena diri ini masih diberikan nafas yang leluasa, jantung sehat, mampu berjalan dan berlari setiap weekend. Sebuah nikmat yang patut di syukuri.

Oke, begitulah cara mbak Lala mensyukuri hidup dan mengapresiasi diri sendiri. Melakukan pendaftaran olahraga lari, kemudian mengikuti event lari secara tertib, menikmati hembusan nafas dan detak jantung setiap berlari, bersyukur sampai garis finish dengan selamat. Tahun lalu, 8 event lari sudah diikuti dan lari setiap weekend di sekitar kebun raya Bogor, merupakan anugerah dan kesempatan yang nice banget. Tahun ini kalau memungkinkan mau olahraga lari sebanyak 10 kali jalur event dan tiap weekend lari terus 1 jam minimal, jadi bisa dapat 6-7 kilo. 

Istilah-istilah dalam olahraga lari yang medti kita ketahui, sebagai berikut :

Refreshment : merupakan minuman dan camilan after lari. Di berikan saat sudah sampai garis finish. 

Water statsion : Dalam olahraga lari, tersedia air minum (mineral ataupun isotonik) Normalnya di sediakan pada kilometer ke 2, atau ke 3 dan kilometer ke 4,5 sebelum finish. Tergantung kebijakan penyelenggara. 

BIB : Nomor dada yang di kenakan peserta event lari, sebagai identitas pelari. Di peroleh saat mengambil race pack dari penyelenggara event lari. Jika EO nya sudah handal, no BIB terpasang chip untuk mendeteksi waktu yang di habiskan seorang pelari. 

COT : Cut off Time, batas waktu maksimal untuk menyelesaikan lari. Biasanya 5K akan diberikan waktu  COT 1,5 - 2 jam buat kategori fun run dan 1 jam buat kategori run yang agak serius. Pace 9 saja bisa menyelesaikan 5K berkisar 50-55 menit. Kalau pace nya udah sat-set 10-15 menit 5K udah sampe finish.

Pace : kecepatan seseorang berlari. Bisa di detect dengan chip yang terpasang di BIB, atau gunakan aplikasi strava dan sekarang bisa juga pake smart watch. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun