Mohon tunggu...
Lala_mynotetrip
Lala_mynotetrip Mohon Tunggu... Lainnya - Terus berupaya menjadi diri sendiri

Blogger pemula|menyukai petualangan sederhana|penulis amatir|S.kom |pecandu buku|Sosial Media creative|Ide itu mahal|yuk menulis|doakan mau terbitin novel

Selanjutnya

Tutup

Travel Story

Hujan Harapan dan Keberkahan

25 Januari 2018   08:12 Diperbarui: 25 Januari 2018   09:12 857
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber: www.thepicta.com/tag/BogorPisan

Halooooo sobat..

Kali ini saya mau review Rain cake Bogor, sekaligus ikutan Seo Blog competition yang diadakan oleh Mba Shiren Sungkar. Sang pemilik Rain Cake, @raincakebogor.

Sesuai dengan penamaannya, Raincake dikarenakan cake milik artis cantik ini dibuka di Kota Bogor (yang terkenal dengan sebutan Kota Hujan) yup. Bogor memiliki curah hujan yang tinggi, dan aneka cake akan jauh lebih recomended untuk menemani aktivitas saat hujan turun. Ditemani dengan secangkir teh hangat, dan Raincake. Nah untuk cake nya ada 6 variant rasa :

1. Cheese Vanila, kebayang dong cheese dipadupadankan dengan Vanila. Yummy banget.

2. Black cheese, yang satu ini juga ga kalah sweet rasanya.

3. Greentea Ovalmaltine, buat pecinta greentea akan terpuaskan oleh cake  variant yang satu ini.

4. Red Taro, ummmm... Japannes cake ala ala, dan lapisan talas khas Bogornya itu lho. Saya suka banget perpaduannya.

5. Crispy Chocolate, buat pecinta manis recomended banget..manisnya pas.

6. Cheese Blueberry, manis dan seger yang haqiqi.

Selain memiliki 6 variant cake, @raincakebogor juga memiliki tart nah tart nya ada 3 variant rasa :

1. Raintart extra

2. Raintart Caramel Premium

3. Raintart Manggo Premium 

Untuk variant tart nya saya baru coba yang manggo premium, happening banget kan mangga dan tart. Seger banget, lumer dimulut. Next saya coba dua variantnya lagi, jadi tunggu apalagi sobat. Semoga menambah rasa penasaran untuk mengunjungi outlate raincake.

Selain itu di gallery Raincake Bogor, mba Shiren juga membuka dan memberikan kesempatan bagi para pengusaha UKM untuk menitipkan makanan homemade nya disini. Eummm, care banget ya.. jadi ada makanan atau produk dari para UKM kota Bogor. 

Raincake juga sudah berlabel halal dari MUI. Kemudian cek ke youtube yuk sobat, lihat web series Hujan, yang terdiri dari 4 Episode dan sekenario nya di buat oleh Mba Asma Nadia. Bercerita tentang keluarga bahagia, jangan lupa di tonton ya. 

Dan Raincake juga memiliki 3 outlate di kota Bogor, berikut alamatnya :

1. Raincake di Jl. Padjajaran no. 31 Babakan, Bogor tengah.

2. Jl. Raya puncak Cisarua Kp. Kop Leuwimalang.

3. Pintu 2 Kebun Raya Bogor. 

Hujan bukan hanya sekedar tetesan air yang berjatuhan dari langit begitu saja, didalam tetesan demi tetesannya mengandung keberkahan dan Rahmat dari Allah. Hujan merupakan rahmat, air yang turun menyuburkan tanaman dan bagi kita ummat manusia, saat hujan turun kita dianjurkan untuk berdo'a karena saat-saat tersebut merupakan saat yang mustajab untuk memohon pada sang khalik. 

Bogor kota yang memiliki curah hujan yang tinggi, ada banyak tanaman yang tumbuh subur disini. Berkah nya sangat melimpah, begitulah bentuk kasih dan Sayang Sang Khalik pada ummatnya. 

Dalam hujan juga terdapat banyak harapan, para petani berharap agar air hujan yang turun membantu kesuburan tanamannya. Hujan juga menimbulkan peluang bagi para anak-anak ojeg payung, bisa kita temukan disekitar mall atau pasar banyak anak-anak yang membawa payung. Alasan mereka sederhana, ingin membantu para orang tua dan mereka menggap turun nya hujan adalah peluang dan berkah. 

Begitulah Hujan, jika kita ambil dari sisi positifnya. Hujan pun menyejukkan, semoga melalui tetesan tetesannya semakin melimpah keberkahan bagi kami semua. 

Hujan, Harapan dan keberkahan didalamnya. 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun