Pemilihan perabot atau perlengkapan kamar mandi sebaiknya kita sesuaikan dengan kebutuhan dan ukuran kamar mandi tersebut.
Andaikata Anda memiliki kamar mandi yang berukuran mini, akan jadi lebih baik jika menghindari pemakaian perabot yang terlalu banyak.
Ketimbang memakai bak mandi yang akan memenuhi tempat pada ruang kamar mandi, alangkah baiknya jika Anda menggunakan shower untuk menghemat tempat.
Jika kamar mandi Anda sempit, tidak usah memaksakan menggunakan Bathub yang akan memakan banyak tempat, tetapi gunakanlah bak mandi yang berbentuk mini, dengan untuk tetap bisa menyisakan ruang yang cukup luas untuk bergerak. Prinsipnya adalah gunakan perabot seperlunya saja.
Selain warna dan perabot, untuk unsur pencahayaan di dalam kamar mandi juga merupakan faktor yang tidak kalah pentingnya untuk  Anda perhatikan.
Setiap kamar mandi harus mendapatkan pencahayaan yang cukup, entah itu dari sinar matahari langsung maupun dari cahaya lampu.
Usahakan setiap kamar mandi mendapatkan sinar matahari langsung. Karena hal ini bertujuan untuk membunuh kuman -- kuman yang ada pada  kamar mandi secara alami.
Sedangkan kamar mandi yang sempit dan kurang mendapatkan pencahayaan akan membuatnya semakin sumpek. Cara mengantisipasi kondisi tersebut adalah menambahkan lampu dengan penerangan yang cukup untuk menerangi kamar mandi.