Mohon tunggu...
Mutiara Khadijah
Mutiara Khadijah Mohon Tunggu... Writer -

Psikologi | Foundily Indonesia | Blood for Life Chapter Bandung | Mentality Health Indonesia | Beswan #29 | #SadarIndonesia

Selanjutnya

Tutup

Healthy

#FightStigma 4: Kesepian, Loneliness

15 September 2015   22:47 Diperbarui: 15 September 2015   22:47 918
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

“People cannot win against their loneliness because loneliness is this world’s worst kind of pain.”
― Masashi Kishimoto

 [caption caption="Kesepian, Bagian dari Hidup"][/caption]

Pernahkah Anda mengalami kejadian seperti ini; ketika Anda berdiri di antara kerumunan orang, berjalan bersama rekan-rekan, menggandeng tangan kekasih, berkumpul dalam suatu kegiatan, menyibukkan diri seharian, atau bicara di antara hiruk-pikuk orang yang Anda kenal, namun ujung-ujungnya Anda tetap merasa terasing dan sendirian? Secara sederhana, itulah yang namanya kesepian (loneliness).

Jika Anda ingin tahu seberapa kesepian diri Anda detik ini, Anda bisa coba isi kuesioner singkat UCLA (http://psychcentral.com/cgi-bin/loneliness-quiz.cgi).

Sebenarnya, bisa dibilang kalau kesepian ini adalah situasi yang pasti pernah dialami individu sebagai manusia. Namun, apa yang terjadi jika kesepian berlangsung sepanjang hidup seseorang? Karena fenomena kesepian ini sangatlah dekat dengan kehidupan kita, kali ini saya akan coba mengulas mengenai kesepian dari berbagai sumber situs psikologi yang kompeten. Jadi, apa Anda sudah siap berkenalan lebih dekat dengan ‘kesepian’?

 

Mendefinisikan Loneliness

Sejak lama, kesepian menjadi topik yang menarik dibahas dan diteliti oleh pada ilmuwan psikologi, baik dikaitkan dengan variabel lain atau dilakukan secara eksperimental. Beberapa di antara mereka mendefinisikan kesepian sebagai perasaan terasing dari kelompok (outsider) dan perasaan terisolasi dari lingkungan. Kesepian juga didefinisikan sebagai salah satu situasi yang sebetulnya adalah bentuk strategi tradisional dalam melindungi diri kita sendiri.

Namun, belakangan ini definisinya berkembang lebih luas. Kesepian bukan hanya terasing secara fisik, melainkan state of mind atau kondisi mental dari perasaan terasing dan terisolasi pada diri individu. Hal yang perlu digarisbawahi bahwa lonely sangatlah berbeda dengan being alone. Orang yang sedang bekerja lembur di kantor sendirian belum tentu kesepian. Sebaliknya, orang yang sedang duduk dan makan malam bersama suami/istrinya, belum tentu tidak merasa kesepian. Jadi, intinya bahwa definisi kesepian cenderung pada kondisi mental seseorang saat itu.

 

Mengapa Individu Bisa Kesepian

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun