Mohon tunggu...
Mutia Auliya
Mutia Auliya Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

KKN 30 UNWAHAS DESA KEDUNGBOTO

Selanjutnya

Tutup

Trip

Mahasiswa KKN 30 UNWAHAS Mengikuti Survei Lokasi Pembangunan Wisata di Perkebunan Karet Biting

21 Agustus 2023   15:08 Diperbarui: 26 Agustus 2023   15:32 222
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Ibu Kepala Desa Kedungboto dan Karang Taruna "Ina Kristiyani, dkk" bersama Mahasiswa KKN 30 Unwahas turun ke lokasi dalam rangka melakukan tindak lanjut perencanaan pembangunan wisata di Dusun Biting, Desa Kedungboto, Kecamatan Limbangan, Kabupaten Kendal. Dalam bahasan bersama, memunculkan gagasan untuk Mengoptimalkan Pembangunan Guna Perkembangan Objek Wisata Perkebunan Karet Biting.

Ibu Kepala Desa Kedungboto dan Tim Karang Taruna (Dok. pribadi)
Ibu Kepala Desa Kedungboto dan Tim Karang Taruna (Dok. pribadi)

"Di sini kami melakukan survei terkait penempatan lokasi yang rencananya akan dibangun untuk menambah dan melengkapi sarana dan prasarana di wisata ini." ungkap Ibu Kepala Desa Kedungboto.

Adapun perencanaan pembangunan yang akan dilakukan yaitu dengan menambahkan stand kuliner, wahana bermain, area outbound, area camp, Musholla serta lahan parkir."

Mahasiswa KKN 30 Unwahas turut membantu mengikuti survei dan merancang berbagai penempatan lokasi yang nantinya akan dibangun.

View Puncak Perkebunan Karet Biting (Dok. pribadi)
View Puncak Perkebunan Karet Biting (Dok. pribadi)
Perkebunan Karet Biting adalah konsep wisata yang berada di puncak dengan latar belakang lanskap bukit Selo Arjuno dan Bligo, serta di kejauhan terdapat pemandangan yang sangat indah dari Gunung Sindoro dan Gunung Sumbing. Perpaduan view yang sangat indah dan juga dilengkapi dengan udara yang sejuk, menambah kesan terlihat sempurna.

Dengan adanya survei tersebut diharapkan dapat mengembangkan potensi wisata Perkebunan Karet Biting untuk kedepannya.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun