Mengembangkan literasi numerasi dan literasi sains. Metode yang digunakan ialah dengan memberikan bahan pembelajaran berupa video pembelajaran dan poster dengan tujuan untuk mengajak dan mengenalkan ke peserta didik mengenai suatu hal dengan lebih menyenangkan dan mudah dipahami.
Memberikan pemahaman dalam bentuk video tentang fenomena alam yaitu lenticular clouds dengan tujuan mengembangkan literasi sains.
Memberikan pemahaman dalam bentuk video iklan lalu meminta para peserta didik untuk membuat rangkuman dengan tujuan meningkatkan literasi baca tulis.
Melatih kemampuan berhitung dengan cara menggunakan fitur "Voice Note" tentang perkalian.
Memberikan kuis tentang "Pencernaan dalam upaya meningkatkan literasi sains" dengan tujuan mengetahui sejauh mana pemahaman siswa.
Melalui program Kuliah Kerja Nyata (KKN) ini dan dengan kegiatan yang telah dibuat lalu diujikan ke peserta didik, kegiatan ini mendapatkan respon yang sangat antusias. Karena mendapatkan respon positif dari peserta didik, membuat kami menilai bahwa beberapa program yang kami terapkan ke peserta didik layak untuk kegiatan pembelajaran, sehingga bisa meningkatkan minat literasi pada palejar Indonesia khususnya siswa SD. Karena literasi perlu ditanamkan sejak dini. Dan berharap Indonesia bisa menduduki peringkat teratas dalam dunia Literasi.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H