Direktur Eksekutif Perludem Khoirunnisa Agustyati dalam sambutannya menegaskan, pihaknya berkomitmen kuat dalam mewujudkan pemilu yang benar-benar demokratis, di mana hak-hak rakyat dan peserta pemilu tertunaikan dengan benar.
Untuk itu, katanya, dibutuhkan sajian informasi yang benar dan mencerdaskan. Jurnalis selaku ujung tombak sajian informasi berkualitas itu, ujar Khoirunnisa, perlu mendapatkan pembekalan yang cukup, sehingga mereka benar-benar menguasai semua persoalan terkait pemilu dan demokrasi itu.
"Pemberitaan pemilu selama ini baru fokus pada kompetisinya. Padahal pemberitaan itu perlu di semua tahapan. Media diperlukan untuk menghadirkan pemilu sehat, berimbang dan inklusif, khususnya Pemilu 2024 yang segera kita hadapi," katanya.
Menurutnya, dalam konteks inilah penting dilaksanakan pelatihan khusus bagi jurnalis. Kegiatan dilaksanakan pada 15-17 November 2022 dengan beragam materi, disajikan narasumber kompeten, pakar, dan praktisi.(musriadi musanif)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H