Karang-karang serupa pelangi pada berbagai ikan cantik yang berenang diatasnya. Demi keindahan serba membius ini, saya abai pada biru gelap tak berdasar di sejarak lima sampai sepuluh meter diujung taman karang. Ini serupa surga. Tak ada yang harus dikhawatirkan, karena surga masih saja tentang segala yang serba indah.
Berbeda dengan Trawangan, Air dan Meno, empat gili yang terhitung sebagai trip Gili Kondo berada di sisi timur laut Lombok. Tepatnya di kecamatan Sambelia kabupaten Lombok Timur. Jika Trawangan bisa Anda capai dari kota Mataram sekira satu jam berkendara, Gili Kondo dan sekitarnya berjarak 2.5 sampai tiga jam, terutama jika kamu terpaksa harus melintas di persimpangan-persimpangan terpadat ibukota propinsi NTB ini (Mataram).
Kisah di atas terasa tak lengkap? Bagaimana dengan sempurnakannya sendiri? Datangi Lombok dan kontak saya untuk detail itinerary yang jadikan libur akhir tahun Anda menjadi penuh kesan. Dua trip indah akhir tahun saya di atas, tanggung jawab lain dari pekerjaan baru saya sebagai editor di web APW Tour dot com. Agen perjalanan yang awalnya sasar market khusus Korea Selatan, namun kini lebarkan sayap buka pelanggan bagi wisatawan manca lainnya juga domestik.
*Meninting 19 Desember
Tertuliskan juga di blog personal saya, hari ini.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H