Saya pun sedikit frustasi ketika keindahan pemandangan alam harus ternodai dengan spot foto bunga-bunga atau love. Apakah itu disebut instagramable? Menurut saya tidak. Yang seharusya instagramable adalah pemandangan alam. Bukan property foto receh atau landmark negara lain. Itu hanya menurut saya dan ini adalah unpopular opinion, wajar pasti banyak yang tak sependapat.
Kita tidak hanya bisa mengandalkan dari pihak swasta. Maka saya harap pemerintah dapat menyediakan tempat wisata yang mempunyai bobot edukatif dan mempromosikan budaya, dan rasa internasional. Wisata orang Jakarta tidak hanya Puncak, dan wisata Indonesia bukan hanya Bali.
Ada cara baru berwisata pilihan untuk masyarakat perkotaan terutama warga Jakarta dan sekitarnya. Kalau selama ini mencari kesegaran baru hanya duduk dan berswafoto di tengah kebun teh saja, kali ini bisa mencoba sesuatu hal yang baru seperti hiking atau trekking ke dalam hutan walaupun hanya untuk bertemu curug.Â
Wisata dengan mencoba seperti petualang amatiran tapi efeknya luar biasa. Benar-benar merefresh otak dan terapi untuk jiwa. Kita bisa pergi ke daerah Sentul, Bogor atau daerah Sukabumi untuk mencoba petualangan baru. Kita bisa minta panduan dari masyarakat setempat untuk menemani kita menyusuri hutan.Â
Tapi kalau bingung harus memulai dari mana, bisa menggunakan jasa travel company untuk memandu kita berpetualang alam. Saya merekomendasikan travel company Next Level Adventures, bisa reach mereka di instagaram @nextleveladventures.id. Dengan guide yang ramah dan pandai mengambil foto, perjalanan kita akan sangat menyenangkan.Â
Wisata olahraga ini bisa untuk segala usia bahkan anak-anak sekalipun, karena mereka akan memberikan jalur track sesuai dengan kondisi peserta. Bagi yang tidak terbiasa dengan jalan jauh, ada pilihan jalur tempuh seperti untuk pemula jarak tempuh trekking di 5 KM. Untuk kaum rebahan dan tim mageran mungkin enggan untuk bercapek ria, tapi tak ada salahnya mencoba satu hal baru setidaknya sekali seumur hidup.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H