Pelaksanaan PPM bertempat di Pusat Omah Jenang Blitar yang terletak di Jalan Masjid Utara No. 46, Desa Rejowinangun, Kecamatan Kademangan, Blitar, Jawa Timur.Â
Kegiatan PPM dilaksanakan melalui sosialisasi strategi promosi dan pemasaran serta pelatihan dan praktik fotografi diikuti oleh 4 (empat) orang karyawan Omah Jenang Blitar. Kegiatan ini dilaksanakan selama dua hari, yaitu pada tanggal 8 dan 9 Mei 2021 mulai pukul 08.00-11.30 WIB.
Kegiatan PPM hari pertama dilaksanakan melalui sosialisasi strategi promosi dan pemasaran. Kegiatan sosialisasi diawali dengan sambutan oleh owner Omah Jenang Blitar.Â
Kemudian dilanjutkan pada kegiatan inti, yaitu sosialisasi dan penyampaian materi oleh tim pengabdian. Materi sosialisasi dan pokok bahasan yang disampaikan oleh tim, meliputi Teknik Fotografi, Teknik Pemasaran, Alur Pemasaran, dan Teknik Editing Foto.Â
Setalah sosialisasi dan penyampaian materi, dilanjutkan dengan sesi tanya jawab. Kegiatan sosialisasi mendapat sambutan positif dari peserta. Partisipasi aktif dari peserta membuat kegiatan berjalan baik dengan banyaknya peserta yang mengajukan pertanyaan pada sesi tanya jawab.Â
Strategi pemasaran yang ditawarkan oleh tim pengabdi adalah pemasaran melalui media sosial yaitu menggunakan platform Instagram. Pemasaran melalui media sosial ini dilakukan dengan melakukan pemasangan iklan melalui Instagram story dan editing foto yang akan diunggah untuk menarik perhatian calon kosumen.Â
Jangkauan iklan terpasang luas sehingga banyak orang akan mengetahui produk yang dihasilkan oleh UMKM Omah Jenang Blitar dan tertarik untuk membeli secara online.
Kegiatan pengabdian dilanjutkan dengan melakukan pelatihan teknik fotografi. Kegiatan pelatihan tersebut mendapat sambutan baik dari para karyawan yang menjadi peserta pada kegiatan PPM. Praktik fotografi ditujukan untuk membuat para peserta menjadi lebih memahami teknik fotografi yang benar untuk mendapatkan hasil foto yang indah.Â
Kegiatan pelatihan teknik fotografi dilakukan dengan memberikan informasi terkait pemilihan angle foto yang tepat hingga teknik editing foto. Selain itu, peserta juga diberikan kesempatan untuk mempraktikkan teknik fotografi yang sudah dipelajari secara langsung.Â