Mohon tunggu...
Gigih Mulyono
Gigih Mulyono Mohon Tunggu... Wiraswasta - Peminat Musik

Wiraswasta. Intgr, mulygigih5635

Selanjutnya

Tutup

Trip Pilihan

Amerika Latin, Catatan Perjalanan 33

24 Mei 2020   13:00 Diperbarui: 24 Mei 2020   14:06 113
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Jorge tidak terpilih, Paus Benekditus  XVl asal Jerman yang menggantikan Paus Yohanes Paulus ll.

Lalu beberapa tahun kemudian, di usia 75 tahun Jorge merasa sudah saatnya pensiun sebagai Uskup Agung Argentina. Berangkat ke Vatikan, membawa sendiri surat pengunduran dirinya untuk mendapat persetujuan Paus.

Paus Benekditus menolak menanda tangani pengunduran diri itu. Karena dari persepsi publik, apabila pengunduran diri Jorge disetujui seolah mengkonfirmasi memang benar terjadi ketidak harmonisan antara Paus dengan Uskup Agung Argentina. Karena gaya Jorge yang sederhana dan interpretasinya terhadap ajaran sering berbeda dengan sang Paus sendiri.

Beberapa hari di Vatikan, mereka berdua berinteraksi. Akhirnya mulai saling mengerti, memahami dan saling membuka hati. Dari interaksi yang tidak mudah namun digambarkan dengan indah, Paus menyimpulkan bahwa Jorge lah orang yang pantas untuk menggantikannya. Karena saat itu Paus sendiri sejatinya berniat akan mengundurkan diri.

Di ruangan kecil, disebelah Kapel Sistine yang plafonnya dipenuhi lukisan Michael Angelo, Paus mengaku kepada Jorge. Bahwa akhir akhir ini dirinya sulit mendengar suara Tuhan. 

Kedatangan Jorge di Vatikan, dengan segala pendapat pendapatnya yang sering bertentangan dengan dirinya justru dirasakannya itu sebagai suara Tuhan yang akhir akhir ini seolah tidak menyertainya.

Paus melakukan pengakuan, dan minta diberkati oleh Uskup Agung. Satu peristiwa yang tidak biasa. Karena kebalikan dari tradisi. Paus juga menyampaikan bahwa dirinya akan mengundurkan diri. Berharap Jorge akan menggantikannya nanti. Jorge menolak pengunduran diri itu, karena akan merusak tradisi selama ini. Bahwa Paus tidak mengundurkan diri. Diganti hanya kalau mangkat.

Walaupun hampir semua Paus tidak pernah mengundurkan diri sampai wafatnya, Benekditus menyampaikan bahwa sekitar 700 tahunan yang lalu pernah ada satu preseden. Seorang Paus yang mengundurkan diri saat masih hidup. Jadi dirinya boleh mengumumkan pensiun dari tahta Vatikan. 

Moment of truth, momen keharuan. Mereka berpisah di halaman kapel Sistine setelah Uskup Agung itu mengajak Paus menari Tango.

Tahun berikutnya, Paus Benekditus XVI mengundurkan diri dengan alasan ketidak mampuan fisik. Walaupun konon alasan sebenarnya masih menjadi misteri.

Tahun 2013 dalam pemilihan Paus baru hanya dalam satu putaran, Jorge memperoleh suara lebih dari 77, minimal yang dibutuhkan. Jorge dinobatkan sebagai Paus ke 266, dengan nama baru Paus Fransiskus.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun