Manusia adalah makhluk sosial, tidak bisa hidup tanpa bantuan dari orang lain. (pesan dari orang bijak)
Hidup sudah tentu tidak terlepas dari interaksi antar sesama dalam hidup, dari kegiatan duka maupun suka dalam bermasyarakat.Â
Dari acara hajatan/suka hingga acara musibah/bencana/duka pun penting untuk diperhatikan.
Yakni keikutan kita di masyarakat loh. Ciri khas ini menjadi keharusan khususnya dilingkungan sekitar kita.Â
Maka tidak heran kelaziman di masyarakat ini, kita diharapkan pandai-pandai tuk bergaul antar sesama. Berbuat kebajikan antar sesama.
Karena berdasarkan pengalaman dan pengamatan tempat tinggal penulis, cara hidup bersosial besar dimungkinkan ada timbal baliknya. Cermin kepribadian kita, kata teman.
Kehidupan sosial kita di masyarakat rentan mempengaruhi rasa simpati dan empati orang lain terhadap kita.
Apabila kita bersikap acuh tak acuh, maka dipastikan kita juga akan merasakan dampak apa yang kita perbuat, akan diacuhkan oleh masyarakat.
Jika kita jarang bahkan tak pernah ikut sama sekali berbagai kegiatan yang terjadi dilingkungan sekitar kita. Nah, masyarakat pun enggan juga loh, ikut serta membantu apapun kegiatan kita.Â
Jangan kan untuk untuk membantu langsung, sekedar bertanya pun serasa enggan, kurang respect gitu. Disyukuri dan disumpahi bisa saja disematkan kepada kita, sudah pasti.