Di menit ke-51, Liverpool mendapatkan hadiah tendangan 12 pas setelah Gakpo dijatuhkan oleh kiper LASK, Tobias Lawal, di kotak terlarang.
Mohamed Salah, yang menjadi eksekutor, berhasil menjalankan tugasnya dengan baik, membuat Liverpool unggul 3-0.
Gakpo hampir mencetak gol keempat untuk Liverpool tiga menit kemudian, tetapi tembakan rendahnya mengenai tiang gawang sebelum keluar lapangan.
LASK menciptakan ancaman pada menit ke-65, tetapi tembakan Mustapha bisa dihalau oleh Caoimhin Kelleher.
Peluang lain didapat oleh LASK 12 menit kemudian, namun tembakan Moses Usor yang mengarah ke gawang bisa diblok oleh Kelleher.
Akhir kemenangan Liverpool 4-0 ditutup oleh gol kedua Gakpo pada injury time. Tembakan kerasnya di kotak penalti memastikan keunggulan telak bagi Liverpool.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H