Jonatan Christie berhasil melangkah ke babak 16 besar French Open 2023 setelah mengalahkan lawannya, wakil Jepang, Kenta Nishimoto. Pertandingan ini berlangsung di Glaz Arena, Rennes, pada Selasa (24/10/2023) malam WIB.Â
Dalam laga babak 32 besar tersebut, Jonatan tampil impresif dengan memenangi dua gim secara beruntun 21-11 dan 21-19 dalam waktu 45 menit.
Gim pertama menjadi awal yang bagus bagi Jonatan dengan unggul cepat 9-1 sebelum memasuki interval gim pertama dengan skor 11-5.
Setelah itu, Jonatan tidak terkejar Nishimoto karena jarak di antara mereka terlalu jauh. Akhirnya, Jonatan dengan mudah memenangkan gim pertama dengan skor 21-11.
Masuk gim kedua, Nishimoto mencoba bangkit dan berhasil mengejar ketertinggalan hingga menyamakan kedudukan menjadi 10-10.
Bahkan, Nishimoto berhasil memimpin dengan skor 11-10 di pertengahan gim kedua. Pertandingan semakin seru dengan keduanya saling berkejaran angka, dan Jonatan sempat tertinggal 16-19.
Jonatan Christie tidak menyerah begitu saja. Dengan tiga poin beruntun, dia berhasil menyamakan kedudukan menjadi 19-19 sebelum akhirnya mengunci kemenangan gim kedua dengan skor 21-19.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H