Di babak kedua, Inter Milan membuat beberapa pergantian dengan memasukkan Lautaro Martinez dan Henrikh Mkhitaryan, yang memberikan dampak positif.
Terbukti, Martinez langsung membuka skor pada menit ke-62 setelah memanfaatkan umpan crossing dari Thuram.
Salernitana sempat mengancam dengan gol penyama skor, tetapi gol Mateusz Legowski dianulir oleh VAR karena offside.
Inter kemudian makin memperbesar keunggulan melalui gol-gol tambahan dari Martinez pada menit ke-77, dengan umpan dari Barella, dan pada menit ke-85 melalui tendangan penalti setelah pelanggaran terhadap Marcus Thuram.
Gol keempat dicetak Lautaro Martinez pada menit ke-89 untuk menutup pesta gol Inter Milan sekaligus menegaskan kemenangan telak 4-0.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H