Mohon tunggu...
Muhimmul Ulya
Muhimmul Ulya Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Mendengarkan Musik dan Suka menulis tentang perkembangan teknologi khususnya AI

Selanjutnya

Tutup

Inovasi

Google Gemini Tambahkan Fitur Baru! Kini Bisa Mengingat Nama dan Preferensi Kamu

22 November 2024   20:56 Diperbarui: 22 November 2024   21:25 114
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Google Gemini, Chatbot AI dari Google, semakin memperkuat posisinya sebagai salah satu AI paling populer. Dengan akses gratis di berbagai platform, seperti Android, iPhone, dan web. Gemini menawarkan beragam fitur yang bermanfaat bagi pengguna. Salah satu fitur terbarunya adalah "Info you asked Gemini to save".

Apa Itu Info you asked Gemini to save?

Fitur ini memungkinkan Gemini untuk mengingat informasi yang kamu anggap penting, tanpa perlu menyebutkannya berulang kali. Misalnya, kamu bisa meminta Gemini untuk mengingat nama kamu. Setelah itu, meskipun kamu memulai obrolan baru, Gemini tetap mengingat nama kamu.
Fitur ini dirancang untuk membuat interaksi lebih efisien dan personal. Jadi kamu tak perlu lagi mengetikan prompt yang panjang setiap kali memulai percakapan. Hal ini sangat berguna, terutama jika kamu ingin Gemini memberikan respons yang sesuai dengan preferensi kamu secara konsisten.

Perbedaan Info You Asked Gemini to Save dengan Gemini Gem

Meskipun mirip dengan Gemini gem, ada beberapa perbedaan mendasar antara kedua fitur ini:

1. Harga
fitur Info you asked Gemini to save  tersedia secara gratis untuk semua pengguna, sedangkan Gemini gem adalah fitur premium yang memerlukan langganan Gemini Advanced untuk mengaksesnya.

2. Fungsi Utama

Info you asked Gemini to save membantu Gemini mengingat informasi spesifik yang kamu minta, sedangkan Gemini gem memiliki fungsi yang lebih luas, seperti membuat instruksi sistem untuk setiap agen dan menyimpan pengetahuan berbasis dokumen dengan berbagai format file.

Mengapa Fitur Ini Penting?

Fitur ini bisa memberikan pengalaman yang lebih personal dan nyaman. kamu bisa memanfaatkannya untuk berbagai keperluan, seperti:

  • Memastikan Gemini selalu menggunakan gaya bahasa yang kamu suka.
  • Menyimpan preferensi tertentu tanpa perlu menjelaskan ulang setiap kali.
  • Meningkatkan efisiensi jika kamu sering menggunakan gemini.

Cara Menggunakan Fitur Info you asked Gemini to save

  • Buka Gemini di web
  • Klik menu "Setelan", lalu pilih "Info yang Disimpan".
  • Tambahkan informasi yang ingin diingat oleh Gemini, misalnya:
    • "Ingat namaku, namaku adalah [masukan nama anda]."
    • "Setiap menjelaskan sesuatu, gunakan bahasa yang mudah dipahami dan analogi yang masuk akal."

Setelah disimpan, informasi ini akan digunakan oleh Gemini untuk memberikan respons yang sesuai dengan preferensi kamu, bahkan saat kamu memulai obrolan baru.

Kesimpulan

Jika kamu masih sering repot mengulang instruksi saat menggunakan Gemini, mungkin saatnya mencoba fitur "Info you asked Gemini to save". Fitur ini dirancang untuk membuat interaksi lebih mudah, efisien, dan personal, menjadikannya solusi ideal untuk berbagai kebutuhan kamu.

Namun, jika kamu membutuhkan fitur lebih advanced seperti menyusun instruksi sistem untuk setiap Agen dan memberi pengetahuan berbasis dokumen dengan berbagai format. Mungkin Gemini gem bisa menjadi pilihan yang tepat meskipun berbayar.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun