Mohon tunggu...
Muharika Adi Wiraputra
Muharika Adi Wiraputra Mohon Tunggu... Lainnya - Rakyat Jejaka

Rakyat Jejaka

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Kisah Shin Tae-yong Membuat Sejarah Baru Sepakbola Indonesia

10 Mei 2024   02:13 Diperbarui: 10 Mei 2024   02:28 1493
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Diperebutkan tempat ketiga Timnas harus menerima kekalahan dari Irak dan finis diposisi 4, dari kekalahan itu membuat peluang untuk lolos ke Olimpiade harus melewati Playoff melawan Guinea. 

Berada diposisi ke 4 sudah menjadi prestasi yang membanggakan karena Timnas Indonesia sebagai tim debutan di turnamen ini, semoga prestasi ini bisa memacu motivasi adik-adik Timnas selanjutnya agar bisa menyamai bahkan melampaui prestasi yang sudah dibuat ini.

Playoff untuk perebutan jatah tiket terakhir ke Olimpiade melawan Guinea dilakukan di Paris Perancis, Timnas kali ini memang tidak diunggulkan karena absennya pemain pilar penting di lini pertahanan Indonesia.

Benar saja Timnas Indonesia lagi dan lagi harus menerima kekalahan dari Guinea lewat gol semata wayang dari titik penalti, dengan ini maka kesempatan Timnas untuk tampil di Olimpiade harus pupus. 

Meskipun gagal melaju ke Olimpiade, namun hasil ini sudah membuat pecinta sepakbola Indonesia bangga karena Timnas sudah melaju sejauh ini. Semua pemain Timnas dan jajaran pelatih sudah berusaha semaksimal mungkin meski hasil baik belum diterima.

Dari semua pertandingan yang sudah dilewati, ini bisa menjadi pembelajaran bagi seluruh insan sepakbola di Indonesia bahwa tidak ada prestasi yang instan. PSSI harus serius mengelola sepakbola, mulai dari kompetisi untuk kelompok umur untuk mencari dan menciptakan bibit unggul yang nantinya menjadi pemain hebat dan dipanggil ke Timnas untuk prestasi Timnas yang lebih baik lagi. 

Membuat liga yang sehat jauh dari mafia serta merekrut pelatih-pelatih hebat agar pemahaman bermain sepakbolanya semakin bagus. Untuk para suporter terus berikan dukungan positif bagi sepakbola Indonesia.

Coach Shin sudah membuktikan pernyataannya bahwa Timnas Indonesia mampu lolos ke semifinal piala Asia U-23. Ini membuka mata bahwa sepakbola Indonesia itu mampu berprestasi dan membuat harapan bahwa prestasi sepakbola Indonesia akan lebih baik lagi, karena Timnas Indonesia saat ini diisi pemain-pemain muda yang masa kariernya masih sangat panjang untuk menciptakan sejarah prestasi-prestasi baru bagi Timnas Indonesia.

Sejauh ini prestasi Coach Shin Tae-yong bagi Timnas Indonesia, mampu membuat rangking sepakbola pria Indonesia dari 173 ke 134, Lolos Piala Asia U-23 2024, Lolos Piala Asia U-20 2023, Lolos Piala Asia 2023, Lolos 16 besar Piala Asia 2023, Lolos Semifinal Piala Asia U-23.

Apa yang dibuat oleh Coach Shin beserta para asistennya di Timnas Indonesia harus selalu kita dukung, masih banyak lagi kompetisi dan target-target lain yang bisa di capai. Coach Shin sudah meninggalkan jejak yang baik bagi sepakbola Indonesia untuk terus berprestasi.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun