Mohon tunggu...
Muhammad Zainal Abidin
Muhammad Zainal Abidin Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Mahasiswa FIP angkatan 2021 Universitas Negeri Malang

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Kegiatan Asistensi Mengajar Mahasiswa BK di SMK Muhammadiyah 1 Malang

21 Juni 2024   19:55 Diperbarui: 21 Juni 2024   20:08 66
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pada awal masuk asistensi mengajar kami menghadiri acara pengantaran yang diadakan oleh pihak universitas dan sekolah yang dilaksanakan pada tanggal 19 Februari 2024 di Aula SMK Muhammadiyah 1. Pada kegiatan tersebut kita diperkenalkan kepada guru pamong kita masing masing yang sesuai dengan jurusan masing masing dari mahasiswa AM. Guru pamong kita bernama Ibu Suwaslih Roida atau beliau biasa dipanggil dengan sebutan Bu Roida. Pada hari pertama ini kami di ajak keliling oleh Bu Roida untuk melihat lihat fasilitas yang ada di dalam sekolah SMK Muhammadiyah 1 ini. Mulai dari lab tiap jurusan hingga sampailah kami di ruangan kami yaitu ruang BK, dimana ruang tersebut merupakan ruangan untuk anak anak yang mempunyai masalah dalam perjalanan hidupnya. Di dalam Ruangan tersebut bisa dibilang cukup untuk memfasilitasi kami dalam melakukan praktik kegiatan konseling dengan para siswa.

Dokumen Pribadi
Dokumen Pribadi

Kita mahasiswa BK  juga diberikan kesempatan untuk mengajar di dalam kelas, namun sebelum mengajar kita melakukan observasi dalam sekolah terlebih dahulu guna Menyusun program pembelajaran apa yang akan kita usung dalam mengajar di dalam kelas selama satu semester. 

Bimbingan Konseling pada sekolah ini selalu mengedepankan prinsip "Unggah ungguh, Sopan santun, dan Tata krama." Dari prinsip tersebutlah juga menjadi landasan kami untuk membuat program bimbingan konseling bagi para siswa di sekolah tersebut.

Dokumen Pribadi
Dokumen Pribadi

Setelah beberapa waktu pada saat kami berada di sekolah ini, kami dapat menyimpulkan beberapa hal yang mana dalam lingkungan sekolah ini para siswa masih kurang pemahaman akan kepribadian dirinya, bagaimana mereka akan mengambil Langkah selanjutnya, serta dalam hal komunikasi terhadap orang yang lebih tua. Hal hal inilah yang menjadi tantangan kami untuk memberikan pembelajaran kepada para siswa agar mereka bisa berkembang dengan optimal.


Dokumen Pribadi
Dokumen Pribadi

Ketika dalam proses kami melewati AM, kami juga melakukan praktik konseling secara langsung terhadap para siswa yang kami anggap memiliki masalah dalam pribadinya, serta kami juga melakukan konseling kelompok dengan beberapa siswa dan melakukan konferensi kasus yang diadakan oleh pihak sekolah. 

Dari beberapa pengalaman tersebut kami menyimpulkan bahwa teman teman siswa yang ada di sekolah ini membolos dengan berbagai latar belakang yang berbeda, ada karena ekonomi, ada karena lingkungan sekolah kurang cocok dengan mereka, ada juga yang rumah mereka sangat jauh dari kota sehingga Ketika bangun kesiangan sedikit langsung tidak masuk, dan ada lagi berbagai alas an lainnya yang membuat mereka ini kurang berminat untuk mengikuti kegiatan sekolah.

Tidak hanya tentang akademik yang kita kerjakanm kita juga memiliki tagihan dari universitas untuk mengadakan kegiatan non akademik lainnya, yang akhirnya kita membuat beberapa kegiatan selama tiga hari seperti lomba futsal antar kelas, pelatihan memasak untuk anak anak perempuan, pelatihan content creator, pelatihan barista, serta adanya drama musikal, yang mana dari kegiatan kegiatan tersebut dapat menunjang P5 yang ada dalam sekolah tersebut. 

Dokumentasi Pribadi
Dokumentasi Pribadi

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun