Dari beberapa hari yang lalu Pemerintah lewat Kementrian Komunikasi dan  Informatika bersama MENKOPOLHUKAM telah mengambil satu kebijakan mengenai pembatasan akses penggunaan sosial media seperti Instagram, Facebook, dan WhatsApp. Hal itu diakibatkan oleh Demonstrasi massa yang menolak keputusan resmi KPU perihal kemenangan salah  satu Paslon tertentu.Â
Kebijakan ini dibuat demi menjaga stabilitas keamanan nasional  dari maraknya penyebaran berita hoax. Alhasil, kebijakan inipun banyak menuai respon negatif bagi sebagian kalangan terutama para pegiat medsos, serta para pelaku usaha yang menjadikan sosial media sebagai tempatnya bergantung hidup.
Masyarakat harus dibuat bersabar dikarenakan pembatasan akses medsos ini dilakukan dalam tempo beberapa hari. Banyak yang mensiasati agar media sosialnya dapat pulih kembali yaitu dengan menggunakan aplikasi VPN, memang VPN dapat membantu masyarakat yang ingin memulihkan akses Medsos nya seperti sedia kala.Â
Akan tetapi, hal ini dapat menjadi momok besar bagi penggunanya, terutama pengguna yang memakai aplikasi VPN secara gratis, karena dengan penggunaan VPN secara gratis data-data pribadi kita rawan dicuri oleh pihak yang tidak bertanggungjawab.
Memang tak bisa dipungkiri Internet Sekarang sudah menjadi bukan lagi kebutuhan akan tetapi kewajiban. Internet juga telah menjadi prioritas baru kita setelah Sandang, Pangan, dan Papan.Â
Hal ini dapat dilihat dari kegiatan sehari-hari kita pasti semuanya tidak akan terlepas dari bayang-bayang internet. Bayangkan saja ketika Pemerintah baru membatasi beberapa sosial media saja kita seolah-olah sudah frustasi akan hal itu.
Yang menjadi pertanyaan saat ini jika kita  berpikir seandainya jika benar-benar internet akan hilang pada suatu hari nanti, lalu imbasnya apa yang akan terjadi? Maka dari di platform ini saya akan memberikan sedikit paparan hal-hal apa saja yang akan terjadi jika internet hilang.
1. Gulung tikarnnya Perusahaan baik barang maupun jasa yang berbasis online.
Tak bisa dipungkiri geliat start up online di pasar Indonesia sangatlah besar, dengan menawarkan berbagai kemudahan dan kepraktisan sepert Gojek, Traveloka, Bukalapak, Tokopedia dll. Membuat start up semakin gencar menunjukkan eksistensinya di seluruh penjuru negeri.Â
Namun, jika suatu hari nanti Internet dinyatakan hilang maka perusahaan inilah yang akan paling terasa dampaknya karena basis pelayanan dan kegiatan merekapun mereka ikut hilang.
2. Meningkatnya angka PengangguranÂ
Hal ini memiliki kesinambungan dengan poin nomor 1 ketika banyak perusahaan online yang gulung tikar dipastikan angka pengangguran semakin besar.Â
Ditambah lagi internet sudah menghadirkan beberapa profesi yang tidak ada pada zaman sebelumnya seperti Youtuber, Blogger, Influencer, Hacker, Gamer dan lain-lain sebagainya. Tidak bisa dibayangkanya kalau internet menghilang  profesi yang telah disebutkan pun bisa hilang juga.
3. Â Kembali susahnya mengakses informasi
Orang tua kita terdahulu pun pasti pernah merasakan hal yang satu ini, Ketika itu untuk mendapatkan akses informasi yang cepat sangatlah sulit, bahkan untuk mendapatkan informasi yang lebih dalam mereka merelakan waktunya untuk beramai-ramai ke rumah warga yang memiliki radio/Tv.Â
Namun, hal itu berubah seketika internet masuk, jaringan informasi tersebar dengan cepat dan luas. Akan tetapi, hal ini bisa saja terjadi kembali jika internet suatu saat nanti menghilang.
4. Generasi Nunduk akan menghilang
Mungkin kalian geram jika ada teman kalian yang berkumpul bukanya ikut mengobrol malah asik dengan gadgetnya sendiri. Sudah dapat dipastikan orang-orang seperti ini akan menghilangkan jikalau internet menghilang.
Memang kemungkinan Internet menghilang Sangat kecil adanya karena faktanya sekarang Internet malah berkembang semakin cepat. Namun, tak dapat dipungkiri Internet hilang bisa saja terjadi jika ada Peperangan, Radiasi Matahari, Rusaknya Satelit Komunikasi, dan Pemblokiran situs oleh Pemerintah.
Maka dari itu kita sebagai Warga Net yang budiman harus dapat menggunakan Internet dengan sebaik-baiknya jangan sampai Internet ini menjadi celah terjadi penyebaran berita Hoax, Kejahatan Cyber, akses Pornografi, Â dan lain sebagainya. Peran kitalah disini sebagai tameng untuk mencegah hal-hal yang tidak baik ada di laman internet kita.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H