Salah satu hiburan di Pantai Nipah adalah bermain perahu dan kano, pengunjung dapat menyewa perahu yang disediakan disana untuk digunakan berkeliling menikmati suasana pantai.
Selain itu, banyak wisatawan yang memanfaatkan wahana sederhana ini sebagai spot untuk berfoto,dan ternyata hasilnya juga sangat mengagumkan.
Untuk yang senang berendam dan mandi di pantai, bermain kano bisa menjadi permainan yang pas untuk anda, duduk santai berkeliling sesekali berendam di pantai ini akan memberikan kesan tak terlupakan.
Snorkeling
Pantai Nipah juga menawarkan hiburan bawah laut. Di kawasan ini, pengunjung dapat berenang sambil melakukan snorkeling melihat pesona kehidupan bawah laut.
Memang untuk snorkeling, lokasi ini bukan pilihan yang terbaik yang ada di Lombok, ada banyak tempat wisata yang menawarkan pesona keindahan bawah laut dan terumbu karang yang indah.
Sebut saja Pantai kecinan, Gili Asahan, Gili Nanggu, Gili Rengit dan tempat-tempat terkenal lainnya.
Walaupun begitu snorkeling di Pantai ini teta[p bisa jadi selingan jika anda berkunjung kesana.
Wisata Kuliner Seafood yang Terkenal