Bagi masyarakat Jakarta Pulau Seribu ibarat sepotong etalase  mewah namun terjangkau harganya untuk melepas kejenuhan akibat deraaan berbagai kesibukan khas kota megapolitan.Berbagai pulau tujuan di Kepulauan seribu pun menawarkan berbagaimacam keindahan yg bagi masayrakat Jakarta pun ibarat suatu kemewahan untuk menikmati suasana yg alami dan bersih.Dengan hanya menenpuh perjalanan dua atau tiga jam kita sudah bisa menikmati pemandangan yg selama ini cuma bisa kita nikmati di layar televisi dan brosur brosur pariwisata.
Perjalanan saya (dengan beberapa orang teman tentunya) dimulai dari pelabuhan Muara Angke dengan menggunakan kapal motor.Kapal yg terbuat dari kayu ini bisa memuat sampai seratus lebih penumpang.Namun tidak perlu khawatir dengan keamanan dari kapal motor ini.Ada cukup pelampung di dalam kapal jika terjadi sesuatu yg tidak diinginkan pada kapal ini:).adapun tuj uan trip kamiiadalah ke Pulau Pramuka.Alsan kenapa kami berlibur ke pulau ini adaalah kami sudah pernah berlibur ke Pulau ini tahun 2007 .dan kami sangat berharap masih menemukan suasana yg sama seperti tahun 2007.oh ya kalau kita berlibur ke Pulau Pramuka kita juga berkunjung ke dua pulau lainnya yg brdekatan dengan Pulau Pramuka.Pulau yang dimaksud adalah Pulau panggang dan Pulau Karya.pulau Panggang sendiri adalah pulau yg sangat padat dihuni oleh penduduk.Sedangkan Pulau Karya sendiri adalah pulau yg masih agak kosong dan terdapat pemakaman umum untuk Penduduk pulau yg meninggal dunia.
Kembali ke awal perjalanan,dengan hanya membayar masing 2 rp 40.000 masing masing kepala  kami pun berlayar dengan santai ke Pulau Pramuka.Kapal yg bernama lambung Radja mulai keluar dari teluk jakarta.Tentu bukan sesuatu yg indah diceritakan megenai laut di teluk jakarta:).Laut yg cenderung hitam dan berbau solar dan berbagai bau bauan hasil buangan limbah industri.Namun jangan khawatir,situasi ini hanya setengah jam perjalanan akan kita temuai.Karena setelah memasuki laut lepas,warna air laut mulai membiru seperti yg kita bayangkan selama ini.benar2 oase  yg menenangkan jiwa ketika melihat birunya air laut .
butuh dua jam setengah perjalannan dengan kapal motor samapai akhirnya kami sampai di dermaga Pulau Pramuka...sungguuh seperti sepotong surga .....udara yg bersih,air laut yg bening dan ikan ikan kecil yg berenang di dermaga sungguh membuat liburan murah ini seperti tak bernilai .
Kami berenam pun kemudian menuju homestay yg sangat tersebar di seluruh Pulau Pramuka.sepertinya Demografi penduduk di Pulau ini sudah bergeser dari menggantungkan hidupnya dari laut sebagai nelayan kini berubah menjadi menggantungkan hidup mereka dari pariwisata.
Harga homestay disini juga cenderung murah,hanya 500 ribu untuk sewa satu satu malam.Homestay yg ada di Pulau Pramuka memang sunuh nyaman,bersih dan ,,,,,,,,ber AC...Listrik di pulau Pramuka ini memang sudah tidajk mengandalkan dari mesin diesel seperti 5 tahun yg lalu.Tapi sudah mengandalkan kabel bawah laut untuk memasok listrik dari Jakarta...ini mungkin yg membuat listrik bisa hadir 24 jam disini
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H