Mohon tunggu...
Muhammad Qodri
Muhammad Qodri Mohon Tunggu... Akuntan - Mahasiswa Institut Agama Islam Daar Ulum Asahan kisaran

Desain pembalajaran

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Zakat Fitra dan Zakat Mal

23 Januari 2023   21:58 Diperbarui: 23 Januari 2023   22:01 125
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

1 Zakat fitra

    

Zakat fitrah disyariatkan Allah kepada umat Islam pada bulan Sya'ban
tahun kedua Hijriah. Hukum zakat fitrah adalah wajib bagi semua umat Islam;
besar, kecil, laki-laki, dewasa, budak, maupun merdeka.
Artinya: "Ambillah zakat dari harta mereka, guna membersihkan dan menyucikan mereka, dan berdoalah untuk mereka. Sesungguhnya doamu
itu (menumbuhkan) ketenteraman jiwa bagi mereka. Allah Maha
Mendengar, Maha Mengetahui." (QS. At-Taubah/9 ayat 103)

 Rukun Zakat Fitrah:
a. Niat.
Apabila diucapkan, bacaan niatnya adalah
Artinya: "Saya berniat mengeluarkan zakat fitrah untuk diriku sendiri karena
Allah taala."
b. Adanya muzakki (orang berzakat fitrah).
c. Adanya mustahik (orang yang menerima zakat fitrah).
d. Adanya harta yang dipergunakan untuk berzakat fitrah.
Waktu Zakat Fitrah:
Pada prinsipnya, zakat fitrah diwajibkan bagi setiap orang Islam. Kapan
umat Islam membayar zakat fitrah? Ada beberapa ketentuan waktu
membayar zakat fitrah sekaligus hukumnya bagi para pelakunya. Ada tiga
hukum membayar zakat yaitu

aWaktu Ta'jil
Membayar zakat fitrah secara ta'jil hukumnya diperbolehkan, yakni
dilakukan sejak awal bulan Ramadhan tiba hingga hari terakhir bulan
Ramadhan sebelum maghrib (berbuka).
b. Waktu Wajib
Hukum wajib ini diperuntukkan bagi umat Islam yang membayar zakat
fitrah semenjak matahari terbenam (salat Maghrib) sampai sebelum salat
Subuh di akhir bulan Ramadan.
c. Waktu Lebih Utama (Afdal)
Waktu lebih utama untuk membayar zakat fitrah bagi umat Islam adalah
sejak selesai salat subuh sampai sebelum pelaksanaan salat Idul Fitri. Salat
Idul Fitri yang menjadi patokan adalah salat Idul Fitri di tempat kita tinggal

2.Zakat Mal
  Zakat mal adalah zakat atas harta yang dimiliki oleh seseorang. Zakat
mal dikeluarkan untuk membersihkan harta yang dimiliki dengan cara
memberikannya kepada orang-orang yang berhak menerimanya dengan
kadar dan syarat-syarat yang telah ditentukan oleh agama. Hukum
mengeluarkan zakat mal adalah wajib bagi orang yang sudah memenuhi
syarat-syaratnya.
Adapun syarat-syarat muzaki (orang yang berzakat)
a. Beragama Islam.
b. Merdeka (tidak hamba sahaya).
c. Harta milik sempurna, tidak merupakan pinjaman pihak lain.
d. Harta mencapai satu nisab.
Nisab adalah batas minimal jumlah harta sehingga wajib dikeluarkan
zakatnya.
e. Sudah satu tahun dimiliki.
 Untuk jenis harta tertentu, hal ini tidak disyaratkan. 

 Harta yang Wajib Dizakatkan
Dalam kajian fiqih klasik jenis harta yang wajib dikeluarkan zakatnya ada
5 macam, yaitu emas/perak, harta perniagaan, peternakan, pertanian, harta
temuan (rikaz).
1. Emas dan Perak
Emas dan perak merupakan barang-barang berharga. Emas dan perak
yang wajib dikeluarkan zakatnya adalah emas dan perak yang merupakan
harta simpanan. Emas dan perak yang disimpan ini wajib dikeluarkan
zakatnya apabila sudah dimiliki selama satu tahun. Nisabnya adalah:

Nisab emas
: 93,6 gr. (pendapat lain 85 gr.)

Nisab perak
: 624 gr.

Kadar zakat keduanya : 2,5%
Demikian halnya dengan harta simpanan yang tidak berwujud emas,
misalnya berbentuk uang yang ditabung juga harus dikeluarkan zakatnya.
Besar nisab dan zakatnya disamakan dengan nisab dan zakat emas.
2. Harta Perniagaan
Harta perniagaan adalah harta yang diperdagangkan. Untuk harta jenis ini
disyaratkan sudah setahun dan sudah mencapai satu nisab. Nisab dihitung
dari harta milik sempurna dan tidak termasuk pinjaman kepada pihak lain.

Nisab
: senilai dengan emas 93,6 gr. (pendapat lain 85 gr)

Kadar zakat : 2,5 %
3. Peternakan
Binatang ternak/piaraan yang harus dikeluarkan zakatnya adalah
kambing/domba, sapi/kerbau, dan unta. Adapun perhitungan zakatnya

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun