Pada tahun 2011 terdapat perubahan besar-besaran di antaranya perubahan manajemen. MEC pada tahun tersebut di bawah naungan Yayasan Kemandirian Nusantara (YKN). YKN sendiri mengikuti regulasi ketentuan perundang-undangan pemerintah yang mengharuskan lembaga pendidikan harus memiliki yayasan sendiri. Di tahun 2011 banyak sekali perubahan seperti MEC yang awalnya lebih banyak mencetak sebagai tenaga kerja kantoran, akhirnya dirubah menjadi Politeknik Mandiri Utama (PMU), sedangkan MEC tetap masih ada, akan tetapi lebih difokuskan ke arah menciptakan calon pengusaha muda, dengan konsep pendidikan kewirausahaan berbasis pedesaan. MEC yang berbasis kewirausahaan ada di Malang dengan program penggemukan pedaging ayam dan di Tuban dengan program penggemukan sapi. Di PMU sendiri terjadi perubahan jurusan dan perubahan kerjasama dengan lembaga pendidikan di antaranya untuk jurusan Desain Grafis dan Multimedia berubah menjadi Desain Grafis difokuskan ke desain printing atau cetak, untuk jurusan Culinary ganti provider dari Tristar Culinary pindah ke Surabaya Hotel School (SHS), untuk yang di PMU cabang Malang tetap dengan PABTI tapi jurusannya hanya Akuntansi ditambah kerjasama dengan pihak Stecom RRI Malang dengan jurusan Desain Multimedia. Selain di Malang MEC juga membuka cabang lain di Semarang yang bekerjasama dengan Bina Nusantara Indonesia (BSI) dan Bekasi bekerjasama dengan Tekno Komputer.
Pada tahun 2012 MEC kewirausahaan mengembangkan jurusan, selain kewirausahaan pedesaan MEC juga merintis kewirausahaan perkotaan. Untuk kewirausahaan perkotaan dikhususkan peserta didiknya adalah putri, yang bekerjasama dengan SNF Consulting. Penambahan lokasi untuk kewirausahaan pedesaan di Klaten bekerjasama BMT Inti untuk program peternakan ayam kampung. PMU Malang ditutup dan Semarang beralih kerjasamanya dengan LKP Alfa Bank, Bekasi pindah ke Jakarta Selatan daerah Jagakarsa bekerjasama dengan Poltek Tugu. Untuk saat ini program keahlian yang ada di MEC terdiri dari tujuh jurusan, yaitu: Akuntansi dan Administrasi Perkantoran, Teknisi Komputer dan jaringan, Desain Grafis, Otomotif, Kuliner, Bisnis, dan Agro Industri.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H