Mohon tunggu...
Muhammad Kinan
Muhammad Kinan Mohon Tunggu... Foto/Videografer - Siswa SMP N 4 SMD

🔥SMP N 4 SMD🔥

Selanjutnya

Tutup

Games

Perilisan Roblox di PS4, Performa dan Kritik

28 Oktober 2023   20:00 Diperbarui: 29 Oktober 2023   15:42 270
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Perilisan Roblox di PS4, Performa dan Kritik

Perilisan

Roblox telah dirilis pada platform PlayStation 4 sejak tanggal 10 Oktober 2023. Saya adalah salah satu orang yang menunggu perilisan ini, dikarenakan jika saya bermain di platform Mobile alias HP/Tablet, biasanya saya akan mengalami stutter (patah-patah) yang dimana itu merusak pengalaman bermain saya. Namun tidak lama setelah saya bermain Roblox di PS4, jujur saya merasa kecewa dikarenakan performanya tidak seperti yang saya ekspektasikan.

UI (User Interface)

Saat pertama kali saya bermain Roblox di PS4, hal pertama yang saya sadari pastinya adalah UI utamanya, yang di mana menurut saya UI tersebut sudah bagus, dikarenakan sudah meyesuaikan dengan penggunaan controller PS4. UI tersebut bisa dibilang "clean" atau mulus/tidak banyak hal yang mengganggu. Pada background UI, terdapat background dari catalog avatar yaitu berbagai tumpukan blok berwarna abu-abu beserta lantainya yang berwarna abu-abu juga. Namun keluhan saya adalah pada UI informasi game, dikarenakan saat saya ingin memasuki privtae server, saya tidak bisa mengakses pilihan informasi server yang membuat saya tidak bisa masuk ke private server.

Catatan:

Navigasi pada Roblox PS4 menggunakan tombol X.

Performa

Saat saya bermain berbagai macam game di Roblox PS4, saya menyadari bahwa beberapa jenis game tidak bisa berjalan dengan lancar. Sebagai contoh, saat saya bermain game Strongest Battlegrounds yang merupakan game PVP online di public server, saya selalu mengalami stutter selama melawan musuh, terutama pada saat keadaan di sekitar area pertarungan sedang ramai. Dan parahnya lagi, saya hanya menggunakan grafis tingkat 3. Sedangkan saat saya bermain game driving simulator contohnya SouthWest Florida, game itu berjalan secara lancar pada grafis tingkat 5, begitu juga dengan game-game driving simulator lainnya. 

Catatan:

Selama saya bermain game-game tersebut, saya mengaktifkan performance stats, yang dimana saat saya melihat penggunaan CPU dan GPU dari PS4 saya, saya terkejut dikarenakan selama saya bermain Roblox, penggunaan CPU lebih tinggi dibandingkan GPU PS4. Jujur saya kurang tau tentang hal CPU dan GPU, namun menurut saya ini adalah bentuk bottleneck (ketidakseimbangan antara komponen-komponen pada suatu komputer) komponen PS4 yang menyebabkan penggunaan GPU lebih minim dibandingkan penggunaan CPU.

Kritik

  • Tidak bisa mengakses berbagai pilihan pada informasi game lebih lanjut, yang di mana ini menghalangi pengguna untuk mengakses pilihan private server/pilhan server.

  • Peningkatan performa jadi tidak terdapat stutter lagi selama bermain game apapun.

Kesimpulan

Menurut saya, perilisan Roblox pada platform PlayStation 4 adalah suatu langkah yang jenius untuk memperbesar komunitas pemain Roblox secara signifikan, terutama pada pengguna PlayStation. Walaupun pada awal rilis banyak review yang buruk dan menyatakan bahwa mereka kecewa akan performa PS4 saat bermain Roblox, menurut saya setelah beberapa update terhadap game Roblox di PS4 akhir-akhir ini, performa saat bermain game di Roblox sudah mulai membaik, walaupun masih ada stutter dan framedrop, setidaknya sudah jauh lebih baik dibandingkan pada saat awal rilis.

Kalimat Pada Hari Ini

Janganlah takut untuk berbuat sesuatu yang positif, karena belum tentu kamu akan mendapatkan kesempatan kedua untuk melakukan perbuatan tersebut.

Selesai

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Games Selengkapnya
Lihat Games Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun