Mohon tunggu...
Muhammad Fauzi
Muhammad Fauzi Mohon Tunggu... Wiraswasta - Sarjana Pengangguran
Akun Diblokir

Akun ini diblokir karena melanggar Syarat dan Ketentuan Kompasiana.
Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat menghubungi kami melalui fitur bantuan.

Jangan sesekali kalian mengeluh tentang kehidupan, bersyukurlah kalian kepada sang pencipta.

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

Bijak Mengatur Waktu Merupakan Kunci Kesuksesan

26 Juli 2022   02:43 Diperbarui: 26 Juli 2022   02:46 1686
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Kita semua telah diberikan waktu yang sama dalam sehari semalam yaitu 24 jam, namun dalam kenyataannya sikap kita terhadap waktu beraneka ragam. 

Ada yang merasa waktu berjalan begitu cepat, sehingga merasa waktunya yang tersedia tidak sebanding dengan beban kewajiban yang harus diselesaikan. Di sisi lain, ada juga manusia yang merasa waktu berjalan dengan sangat lambat, sehingga bingung harus melakukan apa di tengah luasnya waktu yang mereka miliki.

Ini merupakan sebagian misteri waktu yang terkadang sulit dipecahkan. Hal ini juga berkaitan dengan persepsi yang kita miliki terhadap apa yang kita rasakan saat ini, serta berhubungan pula dengan tingkat frekuensi kerja dan kenyamanan dalam berpikir. 

Waktu adalah sebuah misteri terbesar dalam hidup ini, didalamnya terdapat berbagai pengalaman individu yang berbeda satu sama lain. Namun, waktu merupakan anugerah terbesar yang kita miliki dari sang pencipta, karena sifatnya yang cepat berlalu dan tidak mungkin terulang kembali. Oleh karena itu, waktu merupakan sarana produktivitas bagi kita. 

Mengatur waktu yang baik memang sesuatu yang mutlak diperlukan dalam kehidupan kita. Karena tanpa pengaturan waktu yang baik, kita akan sulit untuk meraih kesuksesan. Sehingga kita ini dituntut untuk menyelesaikan banyak pekerjaan dan melaksanakan rencana yang telah dibuat.

 

Jangan heran jika waktu memegang peranan penting dalam kesuksesan kita. Hal ini menjelaskan kepada kita, bahwa waktu merupakan satu-satunya kunci untuk membuka gerbang keberhasilan yang telah kita rencanakan. 

Caranya dengan mengatur waktu dengan sebaik mungkin, serta isilah waktu kita dengan hal besar dan penting yang berguna untuk mengembangkan diri. Jangan biarkan waktu kita terbuang sia-sia, karena setiap detik dari waktu bisa menentukan masa depan kita. 

Bisa kita lihat, tidak semua orang dapat meraih keberhasilan dalam waktu yang sama, penyebab utamanya adalah pengelolaan waktu yang berbeda. Bahkan ada yang tidak bisa mengatur dan memanfaatkan waktu dengan baik, pada akhirnya kerugian lah yang didapatkan. Namun, bagi mereka yang mengetahui cara mengatur waktu yang baik dan benar, maka mereka akan menganggap sedetik waktu itu sangatlah berharga.

Waktu memang berhubungan erat sekali terkait dengan kesuksesan kita. Jika kita bisa memanfaatkan waktu dengan bijak, maka kesuksesan akan dengan mudah kita raih. 

Contohnya saja orang-orang yang hebat, mereka seakan-akan tidak dikejar oleh waktu. Hal itu dikarenakan mereka telah menyusun dan menjadwalkan semua kegiatan mereka secara bijak, sehingga semua rencana dapat dilaksanakan. 

Sebaliknya, banyak orang yang selalu sibuk mengerjakan segala sesuatu pekerjaan, tapi pekerjaan mereka itu tidak pernah selesai dan tidak ada habisnya. Seakan-akan mereka seperti terperangkap dalam rutinitas tanpa adanya kemajuan. Hal ini disebabkan karena ketiadaan pengelolaan waktu untuk keluar dari rutinitas tersebut.Tanpa disadari hidup mereka selalu berada dalam bingkai waktu

 

Begitulah waktu dapat mengatur kehidupan kita, maka jangan remehkan yang namanya waktu. Akan tetapi, sesungguhnya bukanlah waktu yang mengatur kita, namun kitalah yang harus mengatur waktu. Sebab, ketika kita memiliki kendali atas waktu, disaat itulah kita bisa mengatur hidup dengan baik. Sehingga banyak pekerjaan terselesaikan, banyak rencana terlaksanakan, serta hidup jadi berkembang dan sukses sangat mudah kita genggam. 

Marilah kita menghindari menyia-nyiakan waktu luang kita untuk melakukan hal-hal yang tidak penting. Karena akibatnya, kita akan kehilangan banyak berkah dan rezeki. Kita harus bijaksana dalam mengatur waktu, pasti ada waktu yang memadai untuk kerja, untuk keluarga, untuk istirahat, untuk belajar dan untuk berdoa.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun