Halo Kompasianers!
Kamu pernah tidak bisa berkata-kata apapun ketika situasi tidak terduga saat presentasi? Hal tersebut dapat kamu atasi dengan keterampilan berbicara secara spontan lho!Â
Ada 3 tips yang bisa kamu lakukan dengan teknik "reincorporation" yaitu Pilih Kalimat Utama, Pakai Kata Penghubung dan Perbanyak Variasi Kata.
Teknik ini bertujuan untuk meningkatkan daya ingat mereka terhadap informasi yang kamu sampaikan kepada lawan bicara. Yuk, ikuti 3 tips ini lebih dalam versi pengalaman saya supaya kamu dapat menerapkan ketika presentasi untuk meningkatkan kepercayaan diri:
1. Pilih Poin Utama
Pada presentasi perlu memiliki kalimat utama dan kalimat pendukung. Kamu perlu mengidentifikasi poin-poin utama dalam presentasi yang ingin. Hal tersebut bertujuan supaya lawan bicara dapat menangkap maksud yang kamu sampaikan.Â
Misalnya, jika kamu memberi presentasi tentang manfaat olahraga, poin utama Anda mungkin adalah kesehatan fisik dan kesejahteraan mental.
2. Pakai Frasa Penghubung