Mohon tunggu...
Muhammad Suki
Muhammad Suki Mohon Tunggu... Seniman - Seorang mahasiswa yang imut

Allah always be with me

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Dampak Pernikahan Aurel dan Atta

19 April 2021   22:59 Diperbarui: 19 April 2021   23:42 120
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik


Anggota Komisi II DPR dari Fraksi PKS Mardani Ali Sera menilai, tindakan Presiden Joko Widodo yang menghadiri pernikahan Youtuber Atta Halilintar dan penyanyi Aurel Hermansyah bukanlah contoh yang baik.

Bahkan, saat Jokowi menghadiri pernikahan tersebut, informasinya diunggah di laman serta akun Twitter resmi Kementerian Sekretariat Negara.
"Buat saya itu bukan contoh yang baik. Publik ingin melihat pemimpin yang sama sikap dengan perkataan," kata Mardani kepada Kompas.com, Senin (5/4/2021).

Mardani menilai pihak Kementerian Sekretariat Negara perlu ditegur. Ia pun akan mendalami hal ini dalam rapat dengar pendapat (RDP) bersama kementerian terkait.

"Ini perlu ditegur. Tugas Setpres mestinya terkait dengan urusaan pemerintahan dan kenegaraan. Urusan undangan pernikahan dan acara privat lainnya mestinya ditangani oleh tim khusus," ujarnya.
 

Pasalnya, menurut Mardani, seorang pemimpin seharusnya memberikan prioritas waktu untuk hal yang lebih besar.

"Sebagian menilai terlalu berlebihan jika dua tokoh menyisihkan waktu untuk sebuah acara privat. Kalau saya berpendapat, ya memang itulah kualitas kepemimpinan kita saat ini. Waktu yang kita alokasikan menunjukkan prioritas kita. Jika kita ambil perkara kecil artinya kita membuang peluang melakukan perkara besar," ucapnya.

Sebelumnya, YouTuber Atta Halilintar dan penyanyi Aurel Hermansyahakan melakukan akad pernikahan pada hari Sabtu (3/4/2021), di Hotel Raffles, Jakarta Selatan.

Hal yang menarik dalam akad pernikahan Atta dan Aurel, Presiden RI Joko Widodo dan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto menjadi saksi. 

Acara akad pernikahan itu disiarkan langsung oleh stasiun televisi RCTI.

Jokowi diketahui menjadi saksi dari pihak Atta, sedangkan Prabowo akan menjadi saksi dari pihak Aurel.
Publik yang mengetahui hal tersebut pun lantas ramai berkomentar di media sosial twitter

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun