Mohon tunggu...
Muhammad Ikhsan Ramli
Muhammad Ikhsan Ramli Mohon Tunggu... Mahasiswa - penulis baru

mencoba menulis apasaja

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Media Sosial, Tempat Kebebasan Berpendapat atau Menyebar Penghinaan?

21 Juni 2021   11:44 Diperbarui: 21 Juni 2021   12:10 76
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Dalam pasal tersebut telah terjamin kebebasan berpendapat sesuai dengan isi hatinya. Kebebasan berpendapat juga merupakan salah satu Hak Asasi Manusia yang dapat dilindungi menurut pasal 1 Deklarasi Universal Hak Asasi Manusia (DUHAM) serta dipertegas pula di dalam pasal 28 dan 28 E ayat 3 UUS RI 1945. Hal ini tentu sangat bertentangan dengan larangan menghina DPR serta Presiden yang ada dalam RUU KUHP.

Apabila mengirim sindiran melalui sosial media merupakan kebebasan berpendapat maka tentunya tidak dapat dihukum karena telah melakukan hal tersebut, pun sebaliknya, apabila mengirim sindiran melalui sosial media adalah sebuah penghinaan maka hal tersebut tentunya dapat disanksi. Hal tersebut tentu tak luput dari sulitnya membedakan antara mana yang merupakan kritikan serta mana yang merupakan penghinaan sehingga tak jarang para pengguna media sosial sering salah dalam menggunakannya.

Pada RUU KUPH tentang penghinaan kepada PResiden dan anggota DPR, salah seorang dosen Universitas Al-Azhar Jakarta, Suparji memberi gambaran tentang perbedaan antara oenghinaan dan kritikan. Misalnya Presiden A tidak memenuji janji kampanye, maka itu merupakan sebuah kritikan. 

Kemudian contih lain adalah Presiden A tidak pro kepada rakyat, itu merupakan sebuah penghinaan, kalimat pertama merupakan kritik karena berisi tentang penagihan janji kampanye presiden yang tak kunjung dilaksanakan, sedangkan kalimat kedua mengandung hal yang menuduh serta kalimat yang dinilai tidak pantas. Berdasarkan dengan yang disampaikan oleh Suparji diatas, bahwa memang terdapat perbedaan antara kritikan dan penghinaan, sehingga alangkah lebih baiknya kita sebagai pengguna sosial media yang aktif harus lebih hati-hati dalam menggunakan sosial media, terutama dalam membuat suatu postingan berupa tulisan maupun foto yang mengandung unsur sindiran maupun kritikan karena memang terdapat hukum yang mengatur kita dalam bersosial media agar tetap bisa mengakses sosial media dengan menjungjung tinggi rasa hormat setra tanggung jawab sebagai pemilik akun dan pengguna sosial media. 

Menggunakan sosal media tidak semerta-merta kita dapat melakukan apapun yang kita mau, akan tetapi perlu diperhatikan pula tata cara bersosial media yang baik dan benar agar kita tidak terjerumus dalam kesalahan yang kita buat sendiri di dalam bersosial media,

Dari sini dapat dilihat bagaimana pengaruh yang amat sangat besar dari media sosial terhadap seseorang maupun terhadap kelompok tertentu. Media sosial merupakan sarana informasi yang sangat cepat tersebar, mulai dari sabang sampai merauke, informasi apapun atau postingan apapun yang telah muncul di sosial media dapat dengan mudah ditemukan hanya dengan mengakses nya melalui internet dan platform media sosial. Rekam jejak digital pada sosial media tak akan pernah hilang dari internet, karena sekali kita membuat atau mengupload postingan apapun itu, maka akan tetap ada selamnya dalam jejak digital.

Kesimpulan yang dapat diambil dari kasus-kasus yang terjadi adalah harusnya kita lebih bijak dalam menggunakan media sosial, baik dalam membuat postingan atau berkomentar, karena media sosial ini pun juga mengatur kita melalui UU ITE yang dapat menjerat kita kapan saja ketika kita telah melanggar hukum tersebut. 

Jadilah pengguna media sosial yang bijak serta cerdas, agar tak membuat kita jatuh dalam hukuman penjara karena sebuah postingan. Bebas berpendapat memang sudah menjadi Hak Asasi Manusia namun tetap harus bijak dalam menggunakan kebebasan berpendapat yang kita miliki.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun