Kacang mete (cashew nuts) / Anacardium occidentale merupakan salah satu makanan ringan yang menjadi kegemaran masyarakat, rasa nan lezat yang dimiliki oleh kacang mete memiliki penggemar tersendiri yang cukup banyak. Kandungan gizi dari makanan ringan kegemaran masyarakat ini pun beragam, kacang mete memiliki kandungan gizi, seperti lemak, protein, karbohidrat, dan macam-macam mineral lainnya yang penting bagi tubuh. Kandungan lemak yang terkandung di dalam kacang mete sering menjadi sorotan karena dianggap lemak yang tergolong jahat (lemak jenuh), padahal kandungan lemak yang terkandung di dalam kacang mete merupakan lemak yang tergolong tidak jahat (tak jenuh) karena memiliki asam lemak yang sangat rendah. Kemudian, kandungan protein yang terkandung di dalam kacang mete termasuk tinggi, sehingga baik untuk memenuhi asupan protein yang dibutuhkan oleh tubuh. Selain itu, kandungan mineral yang beragam dalam kacang mete, seperti zat besi, fosfor, selenium, magnesium, dan seng merupakan mineral yang bermanfaat baik untuk tubuh.Â
Produk yang dihasilkan oleh PT Karyatama Pangan Sejahtera berupa olahan kacang mete panggang (roasted) tanpa garam/perisa. Produk tersebut dapat dikonsumsi secara langsung dengan rasa original kacang mete atau dapat diolah lebih lanjut untuk berbagai kebutuhan (garnish atau addition olahan lain). Selain dikarenakan kacang mete memiliki manfaat yang banyak bagi tubuh, produk dapat dijadikan juga sebagai alternatif dalam pemenuhan nutrisi protein bagi yang memiliki alergi terhadap sumber protein hewani. Sehingga, produk tidak hanya sebagai produk makanan ringan semata saja, tetapi dapat dijadikan sebagai makanan rutin. Produk dikemas secara praktis, sehingga bisa dikonsumsi dimana saja dan kapan saja. Selain itu, produk dapat ditemukan dengan mudah karena dapat didapatkan di sosial media (instagram, twitter), serta convenience store ternama di Indonesia.
Melihat hal yang sudah disampaikan diatas, peluang bisnis akan olahan kacang mete sangat terbuka lebar. Seperti, terbukanya peluang pasar yang masih luas dan penawaran yang masih belum bisa memenuhi permintaan tersebut. Terlebih lagi membawa misi menjadikan Indonesia memiliki ketahanan pangan tentu merupakan misi mulia yang harus lebih digalakan lagi, untuk masa depan Indonesia yang lebih baik.
Â
Sekian untuk executive summary saya, kritik dan saran yang membangun akan sangat bermanfaat bagi saya pribadi.
Regards,
Muhamad Iqbal - 1406621600
Ilmu Administrasi Niaga
Universitas Indonesia