Mohon tunggu...
Muhamad Fadzri
Muhamad Fadzri Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Komunikasi yang sedang mengembangkan diri dan mencapai berbagai prestasi

Mahasiswa Ilmu Komunikasi yang sedang belajar serta membagikan rekomendasi dan juga trending topic yang bermanfaat and ready to eksplore

Selanjutnya

Tutup

Seni Pilihan

Wisata Galeri Seni dan Edukasi di Nuart Sculpture Park Bandung

8 April 2023   23:48 Diperbarui: 8 April 2023   23:54 979
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Wisata Galeri Seni dan Edukasi di Nuart Sculpture Park Bandung

Nuart Sculpture Park merupakan tempat wisata galeri seni dan juga edukasi milik Nyoman Nuarta yang sangat terkenal dengan karya-karya seninya. Nyoman Nuarta merupakan seniman yang membuat karya seni patung Garuda Wisnu Kencana yang kita kenal berlokasi di Bali dan masih banyak lagi karya-karya seni buatan Nyoman Nuarta.

Nuat Sculpture Park menjadi tempat galeri seni milik Nyoman Nuarta untuk kita nikmati mahakaryanya serta jadi tempat edukasi untuk dipelajari dan cocok menjadi tempat study tour maupun tempat pengenalan seni bagi anak bangsa, galeri seni ini adalah surga bagi pengunjung karena tempatnya aesthetic tenang serta indah bagaikan surga.

Nuart Sculpture Park 
Nuart Sculpture Park 

Melalui bincang-bincang bersama dengan pengelola tempat galeri seni Nuart Sculpture Park, informasi secara singkat mengenai misi pembentukan museum Nuart Sculpture Park Bandung ,beberapa informasi yang sangat bermanfaat diungkap olehnya.

"Nuart Sculpture Park dibangun misinya adalah selain tempat pameran, sebetulnya ada yang lebih besar misinya yaitu pak Nyoman Nuarta ingin memberikan inspirasi tentang seni budaya dan alam. Seni ini adalah jangan pernah takut bermimpi menjadi seniman, menjadi seniman itu bisa membangun lapangan pekerjaan," ujar Agus (49 tahun) selaku pengelola Nuart Sculpture Park.

Hal menarik yang sangat bermanfaat ini menjadi misi pembentukan galery seni oleh Nyoman Nuarta yang memberikan sebuah inspirasi mengenai seni budaya dan juga alam.

"karya seni juga sebagai investasi, jadi investasi tidak hanya rumah maupun tanah tapi juga dikarya seni karena nilainya luar biasa. Seni juga merupakan sebuah pesan, setiap karya yang pak Nyoman buat ada pesan yang disampaikan. Jadi, kita tahu pesan dari para seniman itu dan kita melihat galerinya. Mudah-mudahan kedapan banyak generasi muda yang bercita-cita menjadi seniman," ujar Agus (49 tahun) selaku pengelola Nuart Sculpture Park. 

Lokasi Nuart Sculpture Park

Nuart Sculpture park
Nuart Sculpture park

Gallery Seni NuArt Sculpture Park berlokasi dikawasan Bandung Barat, tepatnya di Jl. Setra Duta Raya No.L6, Ciwaruga, Kec. Parongpong, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat 40514

Jam Operasional Gallery Seni Nuart Sculpture Park

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Seni Selengkapnya
Lihat Seni Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun