Mohon tunggu...
Muhajirin
Muhajirin Mohon Tunggu... Guru - Kerja Keras, Kerja Cerdas, Kerja Ikhlas.

Youtube : @tanpatandajasa_t2j FB : Muhajirin Ig : @muha_jirin

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Posara Hari ke-2 SD Radmila Batam

13 Desember 2023   11:27 Diperbarui: 13 Desember 2023   11:39 47
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Class Meeting : Pekan Olahraga Sekolah Radmila (POSaRa) di SD Radmila Batam

Batam (13/12/2023), Pekan Olahraga Sekolah Dasar (POS) adalah suatu kegiatan olahraga yang diselenggarakan di tingkat sekolah dasar atau SD. Pekan Olahraga Sekolah Dasar biasanya diadakan sebagai bentuk upaya untuk mengembangkan keterampilan fisik, semangat sportif, dan nilai-nilai kebersamaan di antara siswa-siswi SD. Pekan Olahraga Sekolah Dasar merupakan suatu kegiatan olahraga yang diadakan secara rutin di sekolah-sekolah dasar. Kegiatan ini melibatkan siswa-siswi dalam berbagai cabang olahraga untuk meningkatkan kebugaran fisik dan kesehatan. Kegiatan ini juga dapat dijadikan sebagai ajang untuk mengidentifikasi dan mengembangkan bakat-bakat olahraga siswa.

Melalui berbagai cabang olahraga, siswa dapat menemukan minat dan potensi mereka dalam bidang olahraga tertentu. Kegiatan ini juga mengajarkan siswa tentang semangat sportif dan nilai-nilai kebersamaan. Melalui kompetisi yang sehat, siswa dapat belajar tentang kerja tim, penghargaan terhadap lawan, serta cara mengatasi kekalahan atau kemenangan dengan sikap yang positif serta dapat diintegrasikan dengan kegiatan pendidikan lainnya, seperti pembelajaran nilai-nilai moral dan sosial melalui olahraga. Guru juga dapat memanfaatkan POS sebagai kesempatan untuk memberikan pendidikan karakter kepada siswa.

Di Sekolah Radmila juga melaksanakan kegiatan serupa yang dikenal dengan sebutan Posara yaitu Pekan Olahraga Sekolah Radmila. Di hari kedua pelaksanaannya, Sekolah Radmila mengadakan kegiatan perlombaan olahraga dicabang senam dan voli. Antusias dan semangat para siswa masih tetap membara dalam mengikuti kegiatan ini. Untuk senam diikuti oleh peserta didik kelas bawah dari kelas 1 hingga kelas 3. Masing-masing kelompok berkolaborasi menciptakan gerakan yang senada dengan musik. Sedangkan kelas atas yakni kelas 4 hingga 6 mengikuti kegiatan lomba bola voli. Meski terbagi di dua lapangan yang berbeda, namun peserta didik tetap bersemangat dan merayakan posara dengan penuh kegembiraan.***

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun