Mohon tunggu...
Egi Harsono
Egi Harsono Mohon Tunggu... Freelancer - SEO Specialist

Saya adalah seorang yang menggeluti bidang digital, dunia digital marketing dan SEO. Aku juga suka menulis, bermain video games, membaca artikel.

Selanjutnya

Tutup

Inovasi

Cara Kompres PDF Offline Dengan Mudah

9 September 2019   15:08 Diperbarui: 6 Juli 2020   15:10 12618
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Pada dasarnya anda bisa melakukan pdf compress offline dengan beberapa aplikasi yang sudah anda install. Langkah demi langkah wajib anda lakukan apabila a menggunakan aplikasi dibawah ini untuk mengecilkan ukuran pdf.

1. Dengan Photoshop

Adapun langkah-langkah kompres file pdf offline menggunakan Adobe Photoshop yaitu :

  • Pertama, pastikan terlebih dahulu bahwa komputer atau laptop Anda sudah memiliki software Adobe Photoshop. Anda bisa menggunakan Adobe Photoshop Cs3 ataupun versi lainnya.
  • Jika sudah memilikinya, bukalah software tersebut.
  • Kemudian, klik menu File dan pilih Open. Anda juga bisa menggunakan cara langsung dengan menekan tombol Ctrl + O.
  • Setelah itu, akan muncul kotak dialog Open File. Pilihlah file pdf yang ingin diperkecil ukurannya dan klik Open.
  • Setelah file terbuka di Adobe Photoshop, simpan file tersebut dengan klik File dan pilih Save As atau menekan tombol Ctrl + Shift + S. Karena Anda hanya akan memperkecil ukuran file pdf, maka pada kolom Type file tetaplah menggunakan format pdf.
  • Langkah berikutnya yaitu klik Save (Simpan), maka akan muncul kotak dialog baru yang berisi pilihan kualitas file. Pilih kualitas yang rendah agar ukuran file pdf menjadi lebih kecil.
  • Akhiri cara kompres file pdf melalui Adobe Photoshop dengan klik Save.

2. Microsoft Word

Hal lainnya yang perlu dilakukan jika menggunakan cara ini yaitu file yang dikompres ini berasal dari file dokumen yang akan disimpan dalam bentuk pdf. Jadi, Anda tidak bisa secara langsung memperkecil ukuran dari file berformat pdf melalui Ms Word.

  • Cara memperkecil file pdf offline melalui Ms Word yaitu:
  • Bukalah Miscrosoft Word pada PC. Anda bisa menggunakan Ms Word tahun 2007 atau versi terbarunya.
  • Selanjutnya buka file dokumen yang akan disimpan dalam bentuk pdf berukuran kecil dengan klik File dan pilih Open. Pilih file dokumen pada melalui kotak jendela Open File dan klik Open.
  • Setelah terbuka, pastikan bahwa tidak ada yang perlu direvisi (edit) lagi kemudian simpan dalam format pdf dengan klik File dan pilih Save As.
  • Berilah nama file sesuai dengan kebutuhan Anda dan ganti format pada kolom Save as type menjadi pdf.
  • Langkah berikutnya, pada opsi Optimize for berilah centang untuk pilihan Minimum size (publishing online).
  • Langkah terakhir klik Simpan (Save).

Cara Memperkecil Ukuran File PDF Menjadi 300 Kb

Jika pada cara-cara mengecilkan ukuran pdf sebelumnya ukuran file pdf sudah ditentukan oleh platform yang digunakan, maka kali ini Anda bisa melakukan pengaturan tersendiri terkait ukuran file pdf.

Bahkan, Anda juga bisa memperkecil ukuran file pdf menjadi 300 kb secara offline. Salah satu aplikasi recommended yang bisa digunakan yaitu Nitro PDF.

Anda bisa download nitro pdf di internet ya. Saya sarankan untuk download di link sumber yg terpercaya seperti di mogloger, yaitu website yang membahas tentang teknologi apapun dan banyak trik untuk Anda yg ingin belajar internet. 

Kesimpulan

Nah, itulah tadi beragam cara compress pdf offline yang bisa dilakukan untuk mempermudah dalam transfer file atau publishing online. Mengecilkan ukuran pdf ini lebih hemat kuota serta dapat digunakan untuk beberapa file sekaligus. Menariknya lagi, cara memperkecil file pdf offline ini tidak ada batasan penggunaan seperti saat menggunakan tool online.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun