Mohon tunggu...
MSI Gaming Indonesia
MSI Gaming Indonesia Mohon Tunggu... Editor - This is an official account for MSI Gaming Indonesia.

This is an official account for MSI Gaming Indonesia. Official web : https://id.msi.com/

Selanjutnya

Tutup

Inovasi Pilihan

[FEATURE] Memastikan Latensi Terendah dan Kecepatan Tertinggi-Killer Ethernet E2500

16 Maret 2018   09:22 Diperbarui: 12 Februari 2019   18:41 748
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Setelah beberapa kali memenangkan penghargaan di pasar internet, Killer Ethernet sekarang memiliki anggota keluarga yang baru -- Killer E2500. Ini melahirkan standar baru untuk performa internet dan kontrol dengan menghasilkan teknologi baru yang canggih yang dapat mendeteksi dan memaksimalkan game, video, dan aplikasi chat. Program ini mengklaim menggunakan teknologi Advanced Stream Detect 2.0 yang secara otomatis mengidentifikasi dan mengatur situs yang masuk dalam top 1000 global websites, mendeteksi dan mengontrol arus jaringan internet dan menghantarkan kecepatan dan performa yang maksimal pada aplikasi penting, serta memberikan efisiensi jaringan ke level selanjutnya. 

Killer Control Center yang terbaru, menampilkan beragam informasi mengenai jaringan, memberikan pengguna kontrol penuh atas performa sistem jaringan mereka. Informasi seperti berapa besar bandwith yang digunakan pada setiap aplikasi /website, jenis Killer interface yang digunakan oleh setiap aplikasi, dan seberapa banyak total koneksi broadband yang digunakan oleh pengguna. 

Untuk mengidentifikasi dan mempercepat arus situs web tertentu selain aplikasi jaringan dan game, Killer E2500 menyediakan 6 tingkat untuk manajemen arus dan dengan mudah dapat menyesuaikan pengaturan di aplikasi dan website untuk menghasilkan pemakaian yang diinginkan. Latensi telah ditingkatkan, jitter telah berkurang, freeze saat stream video telah dihilangkan dengan fitur baru dari Killer E2500, yaitu Lag and Latency Reduction Technology. Diinfokan bahwa produk generasi terbaru akan menghadirkan performa latensi yang unggul di industri, mengalahkan kompetitor dengan peningkatan hingga 25% saat penggunaan satu aplikasi dan berpotensi 10x lebih cepat saat multitasking.

dokumentasi pribadi
dokumentasi pribadi
Menguji Peningkatan dari Killer E2500

Cara lain untuk mengukur besarnya peningkatan latensi E2500 adalah dengan melakukan pengujian seberapa cepat kemampuan mengirimkan data melalui internet. Data yang diutamakan seperti data gaming tidak akan tertunda atau masuk dalam antrian dengan Killer, semudah itu untuk menganalisis berapa besar data yang dapat dikirim dan diterima diantara dua komputer dan juga untuk menunjukkan keuntungan latensi.

dokumentasi pribadi
dokumentasi pribadi
Keuntungan untuk Kecepatan Internet

Killer E2500 dirancang untuk pemain game online atau streamers, dan juga pengguna kasual internet. Killer E2500 menghantarkan aliran yang cepat sembari memastikan aplikasi real-time memiliki kemungkinan latensi terendah. Untuk proses unduh data yang lebih cepat, dapat menggunakan Lag and Latency Reduction Technology yang canggih akan membuat semua menjadi mungkin.

Kontrol Penuh terhadap Performa Internet

Killer Control Center telah berevolusi dengan kemampuan yang lebih banyak dan dapat menghasilkan pengalaman yang lebih menarik dari sebelumnya. Pengaturan prioritas secara optimal dan otomatis akan diberikan pada pengguna atau dapat juga diatur untuk game, aplikasi, atau website yang berbeda. 

Arus internet telah diatur sedemikian rupa sesuai dengan apa yang mereka inginkan atau bahkan dapat dikonfigurasi setiap batas bandwith-nya dengan mudah. Melalui Killer Control Center, akan lebih mudah untuk membekukan aplikasi tertentu agar tidak mengganggu aplikasi multimedia atau website favorit Anda.

Advanced Intelligence

Killer's Advanced Stream Detect 2.0 Technology menawarkan kemudahan seperti mengunduh file besar, menonton video streaming, video chatting dan bermain game online pada waktu yang bersamaan namun dengan kualitas internet yang lancar. Ini mengidentifikasi semua aliran jaringan dan memberi mereka prioritas optimal secara otomatis sehingga semua yang Anda lakukan secara online akan berjalan dengan kecepatan yang lebih tinggi. 

Terlebih lagi, Killer merupakan satu-satunya lini produk dari produk jaringan yang mendukung Killer Double Shot Pro Technology, yang memungkinkan Anda untuk menggunakan Killer Ethernet dan Killer WiFi secara bersamaan. Killer Control Center menawarkan fungsi bagi pengguna untuk menentukan aplikasi yang menggunakan interface Killer. Sementara Killer Ethernet dapat memberikan kecepatan internet yang lebih cepat, gamer dapat mengatur game dan aplikasi streming untuk aktif di Killer Ethernet, dan membiarkan aplikasi lain yang tidak terlalu diprioritaskan untuk menggunakan Killer Wi-Fi.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun