Mohon tunggu...
Wahyu Catur Prasetyo
Wahyu Catur Prasetyo Mohon Tunggu... Model - Penulis Pemula

MC (Emcee), Model, English teacher, Duta Donor Darah PMI Kota Yogyakarta 2016, L-TransforMen L-Men 2010

Selanjutnya

Tutup

Healthy Pilihan

Gaya Hidup Sehat, Kenapa Tidak?

10 Mei 2018   23:02 Diperbarui: 11 Mei 2018   23:19 826
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Salah satu makanan yang penuh sayuran, Lotek. Kali ini Wahyu memilih untuk tanpa kerupuk yang tinggi lemak jenuh, hehe. (Dokumen pribadi).

1. Melakukan Olahraga secara Tepat

Wahyu saat melakukan olahraga angkat beban di gym. (Dokumen Pribadi)
Wahyu saat melakukan olahraga angkat beban di gym. (Dokumen Pribadi)

Salah satu poin pertama dan utama dalam Gaya Hidup Sehat tentunya adalah dengan melakukan olahraga. Kamu bisa melakukan olahraga apa pun, tentunya tetap secara teratur dan terukur ya, temans. Bukan berarti kamu memaksakan diri untuk berolahraga jalan kaki dari Prambanan sampai Kaliurang bolak-balik setiap pagi ya, hehe. 

Maksud Wahyu untuk melakukan olahraga secara teratur dan terukur itu misalnya dengan melakukan olahraga jogging atau bersepeda selama 30 menit setiap pagi, atau melakukan olahraga angkat beban di gym tiga atau empat kali seminggu. Teratur, bukan dilakukan sesekali saja. Dan terukur, tidak berlebihan seperti latihan beban di gym 3 jam setiap kali latihan. Lalu catat progress perkembangan tubuhmu, seperti penambahan ukuran otot, penambahan massa otot, pengurangan massa lemak, dsb.

2. Mengatur Pola Makan

Salah satu makanan yang penuh sayuran, Lotek. Kali ini Wahyu memilih untuk tanpa kerupuk yang tinggi lemak jenuh, hehe. (Dokumen pribadi).
Salah satu makanan yang penuh sayuran, Lotek. Kali ini Wahyu memilih untuk tanpa kerupuk yang tinggi lemak jenuh, hehe. (Dokumen pribadi).
Mengatur pola makan lebih dikenal dengan istilah diet. Diet sendiri tidak melulu "mengurangi makan agar berat badan berkurang", karena para atlet binaraga juga melakukan diet. Baik saat mereka melakukan cutting (pengurangan massa lemak sebanyak-banyaknya), atau pun bulking (penambahan massa otot sebanyak-banyaknya) mereka juga melakukan diet. 

Tentunya dengan pola makan yang berbeda. Bagi kamu yang ingin mengurangi massa lemak, kamu bisa menerapkan pola "tinggi protein, rendah lemak, dan karbohidrat sedang", pun juga dengan saat kamu ingin menambah massa otot, pola yang sama tetap dapat diterapkan dengan variasi "tinggi protein, karbohidrat tinggi, dan rendah lemak". Intinya sih, kalau kamu ingin menurunkan berat badan, kalori yang kamu asup dari makanan harus lebih rendah dari yang kamu butuhkan. 

Istilahnya calorie deficit. Sementara untuk menaikkan berat badan, tentunya dengan menambah massa otot, kalori yang kamu asup harus lebih banyak dari kebutuhanmu, atau istilahnya calorie surplus. Menambahkan buah dan sayur dalam pola makan harianmu juga bisa diterapkan, temans. Apa pun pola diet kamu, mau diet keto, diet mayo, apa pun, tolong kamu fokus saja pada diet-mu, jangan kemudian menyalahkan pola diet yang dilakukan orang lain okay, hehe.

3. Istirahat yang Cukup

Yup, istirahat yang cukup juga penting. Tidur yang nyenyak dan berkualitas selama 8 jam sudah cukup untuk menjadikan tubuh menjadi sehat. Ingat, jangan begadang kata salah satu musisi terkenal itu, hehe.

Ilustrasi tidur. (Sumber gambar gratis: Pixabay).
Ilustrasi tidur. (Sumber gambar gratis: Pixabay).
4. Menghindari Rokok dan Narkoba

5. Menghindari Paparan Polutan dan Karsinogenik

6. Menjaga Pola Pikir agar Tetap Positif

Salah satu apotek mempunyai tagline "Hati Gembira adalah Obat", karena memang pola pikir yang positif memang dapat memberikan energi positif untuk mempercepat proses penyembuhan pada pasien yang tengah menderita suatu penyakit. Dan tentunya, pikiran positif juga mempengaruhi hasil yang ingin diraih melalui Gaya Hidup Sehat itu kan, temans? Kamu pasti setuju. Menurut Wahyu, cara untuk menjaga pola pikir supaya tetap positif salah satunya dengan beribadah mendekatkan diri pada Tuhan, melakukan kegiatan relaksasi, melakukan liburan ke tempat baru, dan membaca buku.

Ilustrasi liburan. (Sumber gambar gratis: Pixabay)
Ilustrasi liburan. (Sumber gambar gratis: Pixabay)
Kamu bisa menambahkan sendiri Gaya Hidup Sehat versi kamu, temans. Jadi, sebenarnya mudah kan untuk menerapkan Gaya Hidup Sehat itu, temans? Apalagi agar dapat meningkatkan kualitas hidup masyarakat Indonesia secara luas, menghindari dari penyakit, dan bisa sembuh. Dengan meminjam tagline dari Sembutopia, Wahyu ingin mengajak kamu untuk Mari Bergaya Hidup Sehat, Mari Sembuhkan Indonesia.

Akhir kata, Gaya Hidup Sehat, kenapa tidak?

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun