Mohon tunggu...
Muhammad Rizal Habibi
Muhammad Rizal Habibi Mohon Tunggu... Karyawan -

Telco Engineer - MBA Graduate - Orang sederhana yang suka mengamati alam semesta dan seisinya.

Selanjutnya

Tutup

Money

Semen Padang: an Eco-Friendly Cement Company, Towards World Class Cement Company

22 Februari 2016   13:37 Diperbarui: 23 Februari 2016   19:57 117
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

[caption caption="Logo Semen Padang dari Masa ke Mada"]

[/caption]

Tagline yang unik dan "berani"

Sebagai perusahaan semen tertua di Indonesia, tidak mengherankan jika Semen Padang memerlukan strong positioning di pasar semen Indonesia. Selain pemasangan slogan "Sejak 1910" di bagian bawah logo sebagai brand positioning, tagline Semen Padang juga dibuat dengan ciri khasnya yang cukup berani, yakni:

"Kami sudah membuat sebelum yang lain memikirkannya"

Tagline tersebut semakin memperkuat positioning Semen Padang sebagai pemain tertua di industri semen Indonesia. Dengan tagline "berani" tersebut, diharapkan timbul strong brand positioning "Semen Padang" sebagai brand semen tertua di industri semen di Indonesia.

Semen Padang dari Masa ke Masa

Seiring dengan berjalannya waktu, pabrik Semen Padang juga mengalami perkembangan dari masa ke masa. Adalah pabrik semen Indarung, pabrik semen yang telah mengalami penambahan dan pengembangan site demi memenuhi tuntutan permintaan semen yang semakin meningkat serta memenuhi target produksi semen yang tentu juga kian ditingkatkan. Pabrik Indarung I merupakan site Semen Padang tertua yang dimiliki oleh Semen Padang, beroperasi sejak tahun 1913 (3 tahun semenjak awal mula pembangunan NV Nederlandsch Indische Portland Cement Maatschappij / NV NIPCM) dan menggunakan teknologi yang masih konvensional.

Kini, site Indarung I sudah tidak beroperasi lagi dan beralih fungsi menjadi museum semen (kini bernama museum Semen Indonesia). Seiring dengan berjalannya waktu, pabrik Indarung menambah site baru dengan nama Indarung II, Indarung IIIA (kini menjadi Indarung III), Indarung IIIB dan IIIC (kini menjadi Indarung IV), serta Indarung V. Hingga kini, pabrik Indarung terus melakukan penambahan site dengan dibangunnya Indarung VI sebagai site baru yang ditargetkan akan beroperasi di awal kuartal III/2016 ("INDARUNG VI: Semen Padang Klaim Pembangunan Fisik Capai 58,40%", URL: http://industri.bisnis.com/).

[caption caption="Indarung, Site Semen Padang dari Masa ke Masa"]

[/caption]

Dengan bertambahnya site Indarung, tentu saja akan menambah kapasitas produksi Semen Padang. Dengan penambahan kapasitas produksi tersebut, diharapkan Semen Padang dapat mampu turut serta memberikan sumbangsih dan berkontribusi dalam proses pembangunan massive skala nasional yang kini sedang digalakkan oleh pemerintah Indonesia. Disamping itu, Semen Padang juga siap jika sewaktu-waktu harus memperkuat pangsa pasar dengan menembus pasar regional di era Masyarakat Ekonomi ASEAN saat ini.

Semen Padang yang Ramah Lingkungan, Komitmen Semen Padang terhadap Green Industry 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun