Pengembangan Stasiun Bukittinggi Dapat Tingkatkan Kesejahteraan Warga Sekitar ~  Secara umum Sumatera Barat dan khususnya Bukittinggi sangat identik dengan sektor pariwisatanya, transportasi yang mudah merupakan salah satu faktor yang dapat mendukung  minat kunjungan dan wisata di Bukittinggi. Dengan meningkatnya kunjungan wisata diharapkan dapat meningkatkan perekonomian masyarakat sekitar.
Untuk meningkatkan kunjungan wisata harus mempunyai akses transportasi yang memadai. Pengembangan hotel dan stasiun diharapkan dapat menunjang dan menjadi daya tarik wisata untuk datang ke Bukittinggi. Model transportasi kereta api merupakan model transportasi yang aman, mudah, dan juga salah satu transportasi yang menjadi favorit masyarakat untuk berpergian jauh maupun dekat.
dengan pengembangan stasiun di seluruh Sumatera diharapkan dapat mempermudah wisatawan yang akan datang dari seluruh Sumatera mudah melakukan perjalanan ke Bukittinggi.
Meningkatnya minat wisata di BukitTinggi dapat membuat masyarakat memiliki banyak peluang usaha dan membuat masyakat daerah dapat mengembangkan potensi wisata yang dapat menjadi pendongkrak perekonomian masyarakat sekitar.
Selain itu dengan transportasi yang baik dapat juga menjadi peluang dibidang perdagangan dan jasa yang ada di Bukittinggi.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI