Di sudut depan kelas, terdapat pojok baca yang disusun rapi dengan berbagai buku bacaan untuk siswa. Pojok ini menjadi tempat favorit siswa untuk membaca di waktu senggang, mendukung budaya literasi yang ditanamkan oleh madrasah.Â
Di dinding belakang, terdapat deretan folder plastik yang berfungsi sebagai tempat dokumentasi kegiatan siswa. Folder-folder ini dipakai untuk menyimpan hasil karya siswa sebagai produk pembelajaran, termasuk gambar, karangan, dan karya kreatif lainnya.
 Dokumentasi ini tidak hanya berfungsi sebagai arsip, tetapi juga memberi apresiasi kepada siswa atas hasil jerih payah mereka dalam belajar dan berkarya. Di tembok sisi kanan dan kiri terdapat album foto siswa. Album menggambarkan berbagai kegiatan siswa. Foto-foto tersebut juga berfungsi sebagai media pembelajaran.
Madrasah ini memiliki sejarah yang panjang dan dihargai oleh masyarakat. Dengan SK Pendirian No. Kd.08.06/5/PP.00/498/2010 tertanggal 30 Juli 2010 dan SK Operasional No. 469/MI/LS/1985 tertanggal 5 November 1985, MIS Al-Khairiyah dipercaya oleh masyarakat sekitar sehingga jumlah pendaftar terus meningkat setiap tahunnya.Â
Kepala Madrasah, Bapak Sabrani, memiliki harapan besar untuk dapat menambah ruang belajar dalam waktu dekat, guna memberikan pelayanan pendidikan yang lebih baik dan memenuhi kebutuhan komunitas yang semakin bertambah.
AKMI 2024.
Dukungan dari pihak madrasah dan masyarakat di setiap kunjungan ini memberikan inspirasi dan semangat bagi kami dalam melaksanakan tugas sebagai bagian dari agenda tindak lanjutBaca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H