Pertama, Sarana Shuttle bus GIIAS 2016 disediakan sebagai kebutuhan dasar dalam upaya memaksimalkan pelayanan kepada pengunjung yang ingin melakukan perjalanan nyaman menuju arena event ini. Romi menjelaskan pihaknya akan menyediakan pula berupa kendaraan yang disebut "GIIAS Shuttle Tracker" , sebuah aplikasi dimana pengunjung dapay mengakses Shuttle BUs GIIAS 20016 terkini. Menurutnya, Aplikasi ditujukan untuk para pengunjung jadwal keberangkatan dan kedatangan bus yang dikhususkan dalam event GIIAS 2016 ini sehingga para pengunjung tidak merasa was was untuk ketinggalan bus.
Kedua, Romi menerangkan bahwa pelaksanaan GIIAS 2016 ini pihaknya menambah area pameran seluas 5000 m persegi untuk arena publik, are food hall, dan food truck. " Nantinya akan 40 Brand makanan yang dapa dipilih pengunjung dalam GIIAS 2016 mendatang," ujarnya.
Ketiga, Romi menjelaskan sesuatu yang menarik bahwa GIIAS 2016 ini akan menonjolkan dekorasi booth seiring perayaan HUT RI ke 71.
"Dalam GIIAS 2016 ini, kami mengajak peserta pengunjung serta para jurnalis untuk bersama semangatkan kemerdekaan Indonesia," jelasnya. Roni menambahkan Kontes booth yang serba menonjolkan warna merah putih akan dipilih booth terbaik dengan tema kemerdekaan RI.
Terakhir, Romi menegaskan Event GIIAS 2016 merupakan suatu pameran otomotif yang dipuji dan ditunggu masyarakat khalayak ramai, sehingga pihaknya membuat sebuah kebijakan Bebas Biaya Masuk (Free Of Charge) bagi pengunjung yang berasal dari kalangan Guru, TNI, Polri dan Veteran.
Rilis : Tangkasnews.com , 08 Juni 2016
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H