Mohon tunggu...
MoRis HK
MoRis HK Mohon Tunggu... lainnya -

Buruh migrant. \r\nBercerita tentang Hong Kong dan hidup sehari-hari di Hong Kong.

Selanjutnya

Tutup

Catatan

Toko Hantu di Hong Kong

7 September 2014   22:29 Diperbarui: 18 Juni 2015   01:22 76
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Kalau wahana-wahana wisata biasanya menyajikan atraksi "rumah hantu", maka di Hong Kong ada 'toko hantu". Awalnya saya bingung ketika seorang teman bercerita bahwa dia baru saja mengunjungi toko hantu. Di ruangan itu ada lima hantu. Hantunya gede-gede. Dan seterusnya. Saya mlongo, bingung.

Sampai akhirnya saya termui sendiri toko hantu itu. Terletak di daerah Wancai, di Queen Road East. Toko ini ukurannya kecil saja, penjaganya hanya satu orang, terkadang dua orang. Pembelinyapun sepi. Bahkan saya belum pernah melihat pembeli masuk ke toko tersebut.

Toko ini berada di sebelahnya toko mobil McLaren. Salah satu merk mobil mewah. Karena mewahnya, saya baru sekali melihat McLaren melaju di jalanan Hong Kong. Berbeda dengan Ferari atau Lamborgini yang sepertinya sudah menjadi biasa.

Oh iya, kembali ke toko hantu tadi. Ternyata toko ini disebut toko hantu bukan karena nama tokonya toko hantu, atau berjualan hantu. Tetapi toko ini adalah toko mobil dengan merk hantu. Mungkin saya kurang tepat menggunakan istilah toko, mungkin lebih baik menggunakan showroom mobil hantu, atau mobil bermerk hantu.

Hmm, merk hantu sepertinya kurang tepat, tetapi Mobil Merk Roll Royce. Mengapa saya menyebutnya sebagai mobil hantu?

Roll Royce berbeda dengan pabrikan mobil lain yang menggunakan jenis binatang sebagai variannya. Misalnya : Kijang, Kuda Jingkrak, Sapi Hutan, dll. Roll Royce memilih menggunakan varian hantu sebagai jenisnya. Lihat saja mobil-mobil yang dipajang, ada yang berjenis ghost, phantom, dan whrait.

Saya penasaran, mengapa mobil ini diberi varian nama hantu. Katanya nih, benar atau tidak saya tidak tahu, karena mobil ini suaranya halus. Bahkan nyaris tak terdengar. Persis seperti hantu. Sangat bertolak belakang dengan mobil kuda jingkrak yang suaranya sember seperti kaleng pecah.

Bentuk mobilnya gede dan jelek. Tetapi katanya, sekali lagi katanya, interiornya buagus banget. Saya belum pernah masuk ke dalamnya, jadi tidak tahu bukti kebenarannya. Itu sedikit catatan mengenai toko hantu di Hong Kong. Ini satu gambar dari hantu yang dipajang di toko tersebut.

Foto ini koleksi saya pribadi.

Salam.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Catatan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun