Setelah selama 21 hari saya telah berkutat, dalam diskusi internasional bersama Ibu Jendral dan para Dewan SND ( Sisters of Notre Dame ) serta para provincial SND di seluruh dunia dari 19 negara. Semula pertemuan ini akan diadakan di Provinsi India di Patna Pataliputra dan Bangelore India.
Namun Covid 19 tak kunjung berhenti. Ada himbauan dipindahkan ke Rumah Induk Roma,tapi juga masih Lock down ( Roma tidak menerima pengunjung dari luar, maupun orang yang tinggal di Roma juga tidak bisa keluar akhirnya disepakati bersama kami bertemu dan berdiskusi via Zoom dengan waktu yang berbeda antara Roma mulai jam 12.30, Jerman, Brasilia, Indonesia, Korea, India, Nairobi, USA.


Setelah pertemuan internasional selesai, saya siap meluncur ke Pekalongan, Rumah Induk para suster SND Indonesia, tentu sharing hasil pertemuan bersama para Dewan Provinsial yang bertanggung jawab pada bidang Pendidikan, Kesehatan, Sosial dan On going Formation / Pembinaan.

Dimasa Pandemi ini kami tidak berani menggunakan transportasi umum, maka jika ada keperluan dan sekali jalan bersama para suster, kami akan melakukannya.
Tujuanku juga untuk sosialisasi di Komunitas. Dan juga ingin membekali anak-anak LKSA ( Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak ) di Wisma Cinta Sesama Marganingsih Lasem. Yang mana acara ini sudah saya rencanakan sebelum pandemic.

Karena waktu itu tugas saya mendampingi Dewan Jendral bagian Misi berkunjung ke Lampung, Merauke dan Pulau Guimaras, Ilo-ilo dan Balanga, Bataan Phiipina. Maka apa yang kurencanakan tertunda.
Kehadiranku disambut meriah oleh anak anak dan para suster. Disini kami punya dua Rumah untuk Panti Putra dan Panti Putri ada 60 anak dari usia Tk hingga SMA. Hari pertama dan kedua tentu sosialisasi kepada para suster, agar melihat lebih dekat provinsi SND sedunia.

Kebetulan mereka libur 3 hari yang selama Pandemi, seperti di sekolah lain mereka juga belajar secara daring. Supaya anak-anak semakin bergairah dalam pertemuan itu kuselingi dengan gerak dan lagu.

Acara itupun digelar dengan sederhana namun meriah, ditutup dengan Doa Rosario bersama sebagai penutupan bulan Rosario. Puji Tuhan semua berlangsung lancar dan baik. Dalam liburan dapat mengisinya dengan kegiatan yang bermanfaat semoga membawa berkat ***
Oleh Sr. Maria Monika Puji Ekowati SND
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI