Saat bulan Ramadhan, rata-rata setiap orang disibukkan dengan agenda buka bareng. Entah itu bersama sahabat atau kolega di kantor. Boleh jadi jadi pula dengan rekan-rekan alumni satu sekolah dulu. Tinggal menunggu tanggal gilirannya saja. Tujuannya tak hanya menyambung silaturahmi, juga terkadang dimanfaatkan pula untuk bernostalgia.
Saking serunya, Kegiatan ini biasanya membutuhkan pembicaraan khusus terkait tempat berbuka. Biasanya hal itu dilakukan oleh orang-orang tertentu yang menjadi ketua kelompok. Setelah menentukan tempat, mereka biasanya juga membicarakan soal pembayaran. Apakah itu dengan cara patungan atau cukup satu orang yang mentraktir teman-temannya?
Kadang keteteran pula bila agenda bukber ini memenuhi kalender. Apalagi bila ternyata kita orangnya tipe supel dan banyak teman. Tak jarang hal ini akan menimbulkan krisis dompet. Alasannya budget buka bareng per kegiatan lumayan menguras tabungan. Berikut ini tips menghindari boros saat buka bareng sahabat:
1. Memilih menu paketan di restoran
Pada bulan puasa, beberapa restoran menyediakan paket khusus berbuka yang biasanya dalam jumlah orang tertentu. Paket ini tersedia dengan harga yang lebih hemat ketimbang kita membeli dengan cara satu persatu.
2. Bila punya budget berlebih, pilih restoran all you can eat
Untuk yang mau makan lebih banyak, manfaatkan saja restoran ala all you can eat. Meski harga yang ditawarkan tentu lebih mahal. Keuntungannya perut kita kenyang, dan tak takut kekurangan makanan. Beberapa restoran juga menyediakan diskon khusus untuk pilihan all you can eat ini.
Anak kos sedang cekak karena akhir bulan? Tapi masih maksa mau ikut buka bareng demi gengsi dan harga diri? Lakukan saja cara diatas. Pura-puranya sedang diet, jadi nggak beli makanan dulu. Minta makanan temen sana dan sini, sambil berdoa mudah-mudahan temennya mau makanannya diicip-icip. Haha.
4. Beli beberapa menu, lalu dibagi dengan adil
Cara ekstrem selanjutnya hanya dalam kondisi cekak tapi bareng-bareng temen. Sobat bisa membeli beberapa menu dengan cara patungan sama kawan, lalu dibagi rata makanannya. Yang penting makna buka bareng dapet, dan seluruh makanan bisa dicicipi. Nggak masalah porsinya kecil juga. Hehehe...
Cara terakhir paling epic. Okelah buka bareng di restoran. Tapi cukup beli lauknya saja. Sementara nasinya bawa dari rumah. Bila perlu bawa rice cooker sekalian biar kenyang. Seperti halnya yang dilakukan orang-orang di bawah ini:
Ngakak? Alhamdulillah Molzania sudah menyenangkan sobat. Mungkin beberapa cara diatas tidak dapat dipraktekkan karena terlalu ekstrem. Tapi terima kasih sudah membaca tulisan ini. Mudah-mudahan terhibur.. ^^
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI