Pegadaian Liga 2 musim 2023/24 pekan ke-10 bisa menjadi penentu Persela untuk lolos ke babak 12 besar. Pekan ini pertandingan akan dimulai dari tanggal 17-19 November 2023.
Persela Lamongan pada pekan ini akan menjamu tim asal Jawa Tengah yakni Persekat Tegal. Pertandingan ini dijadwalkan akan berlangsung di Stadion Surajaya, Lamongan pada Minggu, 19 November 2023 pukul 19.00 WIB.
Persela Lamongan saat ini bertengger di puncak klasemen Liga 2 Grup 3 dengan mengumpulkan 19 poin. Mereka berjarak 7 poin dari Gresik United yang berada di peringkat 2.
Jarak yang cukup jauh, sehingga setidaknya mereka akan nyaman berada di puncak klasemen selama 2 pekan ke depan.
Sementara jarak tim Laskar Joko Tingkir dengan peringkat ke-4 yang saat ini diduduki oleh Deltras FC yaitu 9 poin. Baik Persela maupun Deltras FC, mereka menyisakan 4 pertandingan lagi pada Grup 3.
Sebagai informasi, nantinya 3 tim teratas dari setiap Grup pada Liga 2 musim ini akan melaju ke babak 12 besar. Saat ini, 3 tim teratas pada Grup 3 ditempati oleh Persela, Gresik United, dan Persijap.
Secara hitung-hitungan, ada 3 kondisi yang bisa membuat Persela menjadi tim yang pertama kali lolos ke babak 12 besar pada Liga 2 musim ini.
Pertama, Persela menang melawan Persekat dan Deltras FC kalah melawan Gresik United.
Kedua, Persela menang melawan Persekat dan Deltras FC imbang dengan Gresik United.
Ketiga, Persela imbang melawan Persekat dan Deltras FC kalah melawan Gresik United.
Pada kondisi pertama, poin minimal yang nantinya dimiliki Persela adalah 22 poin. Sementara poin maksimal Deltras FC adalah 19 poin.
Pada kondisi kedua, poin minimal yang nantinya dimiliki Persela adalah 22 poin. Sementara poin maksimal Deltras FC adalah 20 poin.
Sedangkan pada kondisi ketiga, poin minimal yang nantinya dimiliki Persela adalah 20 poin. Sementara poin maksimal Deltras FC adalah 19 poin.
Dengan demikian, poin Persela tidak akan mampu dikejar oleh Deltras FC. Meskipun pada 3 pertandingan setelahnya Persela kalah terus dan Deltras FC menang terus.
Akan tetapi, Persekat Tegal bukanlah lawan yang mudah bagi Persela. Tim berjuluk Laskar Ki Gede Sebayu merupakan satu-satunya tim yang mampu tumbangkan Persela hingga sejauh ini.
Apalagi jika dilihat secara head to head, Persela belum pernah meraih satu kali kemenangan pun. Dilansir dari laman PT LIB, kedua tim telah bertemu sebanyak 2 kali. Hasilnya, Persekat menang sekali dan satu laga lainnya berakhir imbang.
Pada pertemuan pertama yang berlangsung di Stadion Mochtar, Pemalang pada 25 September 2023, Persela tumbang dengan skor 1-0 dari Persekat.
Dilansir dari Instagram Persela, Pelatih Djadjang Nurjaman berkata akan membalasnya dengan kemenangan di Surajaya. Ia juga meminta pendukung Persela agar berbondong-bondong datang ke stadion untuk memberikan support kepada tim.
Sementara Persekat datang ke Lamongan dengan berkekuatan 21 pemain. Salah satunya adalah Kahar Kalu yang pada putaran pertama berhasil mencetak gol ke gawang Persela.
Laga Persela vs Persekat tentunya akan berjalan sangat menarik. Persela bertekad untuk meraih kemenangan, disisi lain Persekat lawan yang tangguh untuk mereka.
Prediksi Line Up
Persela:Â Samuel Charlheins Reimas, Dede Sapari, Ikhwan Ciptady Muhammad, Jonathan Campbell, Alfin Tuasalamony, Yujun Lee, Dohyun Kim, Aldi Al Achya, Radiansyah, Zulham Zamrun, dan Silvio Escobar.
Persekat:Â Tedi Heri Setiawan, Adhe Owen, Aulia Hidayat, Liba Valentino, Mirkomil Lokaev, Alif Jaelani, Firmansyah, Muhammad Farhan Rahman, Kahar Kalu, Matheus Souza, dan Moch Widi Syarief.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H