Bisa jadi bagi Generasi Boomer masih menilai standar pekerjaan adalah kemapanan, tidak peduli dengan lingkungan yang monoton dan kebebasan yang dikekang.
Ini sangat kontras dengan generasi muda yang memprioritaskan kebahagiaan dan kebebasan dalam berkarier.
Memang sudah ada pergeseran zaman, mutlak bagi para orang tua untuk mendidik mereka sesuai zamannya yang menginginkan kemandirian berkarier.
Hardiknas sebagai momen mendidik orang tua
Bukan hanya anak, para orang tua juga perlu untuk dididik selain mendidik anak mereka dalam rangka Hardiknas ini.
Orang tua bukanlah sosok maha sempurna, masih ada kekurangan yang perlu untuk diperbaiki dalam rangka Hardiknas ini karena belajar adalah proses seumur hidup.
Dalam momen Hardiknas ini, sangat penting bagi orang tua untuk terdidik agar tidak latah memaksa anak untuk menjadi PNS, begitu kerabat ada yang lolos tes tersebut.
Orang tua perlu belajar untuk melihat berbagai pekerjaan lebih terbuka, tidak terkurung di 1 bidang saja hanya atas nama kemapanan.
Sebaiknya, para orang tua mendidik anak mereka agar menjadi sukses menurut para anak secara mandiri, bukan mendikte mereka untuk menjadi abdi negara.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H