Mohon tunggu...
Mohammad SyauqiFitra
Mohammad SyauqiFitra Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Mahasiswa S1 Ilmu Perpustakaan Fakultas Ilmu Budaya Universitas Diponegoro

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Sosialisasi Mahasiswa KKN UNDIP: Transformasi Keuangan Bisnis Digital

10 Agustus 2023   19:30 Diperbarui: 10 Agustus 2023   19:36 482
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Pengelolaan keuangan bisnis merupakan aspek krusial bagi para pelaku usaha. Pembukuan usaha yang teratur dan akurat sangat penting untuk memahami kinerja keuangan dengan lebih jelas. Namun, sebuah survey yang dilakukan Mahasiswa KKN UNDIP di Desa Cangak mengungkapkan bahwa banyak pemilik warung yang belum melakukan pembukuan usaha karena merasa repot dan tidak paham cara melakukannya.

Menyikapi permasalahan tersebut, mahasiswa KKN Universitas Diponegoro oleh Kamilatul Ulya mengambil inisiatif dengan menyelenggarakan program sosialisasi pembukuan digital bagi pemilik usaha warung di Desa Cangak. Kegiatan sosialisasi ini bertujuan untuk memperkenalkan cara pembukuan secara digital dengan menggunakan aplikasi "Buku Warung" sebagai solusi praktis dan efisien.

Program ini melibatkan pemilik usaha warung di Desa Cangak sebagai peserta utama. Kegiatan sosialisasi dilaksanakan dengan metode door to door, di mana mahasiswa KKN Undip mendatangi langsung warung-warung yang ada di dusun-dusun dalam desa. Sampel diambil dari masing-masing dusun, yaitu satu warung dari dusun 1, dusun 2, dan dusun 3.


Leaflet Sosialisasi Pembukuan Digital dengan Aplikasi
Leaflet Sosialisasi Pembukuan Digital dengan Aplikasi " Buku Warung" - Dok. pribadi
Pada tanggal 3 Agustus 2023, mahasiswa KKN Undip melakukan kunjungan ke lokasi-lokasi warung di Desa Cangak untuk memberikan pemahaman tentang pentingnya pembukuan usaha dan kemudahan pembukuan digital. Kegiatan sosialisasi ini bertujuan untuk memberikan informasi yang bermanfaat bagi pemilik usaha warung agar dapat memahami manfaat dari pembukuan yang teratur dan akurat.

Mahasiswa KKN Undip menyajikan materi yang berfokus pada pembukuan digital dan aplikasi "Buku Warung." Sosialisasi menjelaskan secara detail bagaimana penggunaan aplikasi ini dapat membantu pemilik warung dalam mengelola keuangan bisnis mereka dengan lebih efisien dan praktis. Selain itu juga memberikan panduan tertulis berupa leaflet dan video yang menggambarkan langkah-langkah penggunaan aplikasi "Buku Warung" dengan jelas dan mudah dipahami. Sosialisasi dimulai dengan memberikan penjelasan tentang manfaat dan pentingnya pembukuan usaha. 

Selanjutnya, mahasiswa KKN Undip secara interaktif mempraktikkan penggunaan aplikasi "Buku Warung" bersama para pemilik warung.

Dalam proses sosialisasi mahasiswa memperlihatkan contoh penggunaan aplikasi "Buku Warung" untuk mencatat transaksi keuangan harian, mencatat pengeluaran, kelola stok barang dan melihat laporan keuangan dengan mudah. Selain itu juga menekankan bahwa pembukuan digital akan membantu pemilik usaha dalam memisahkan keuangan bisnis dari keuangan pribadi, serta memudahkan pemantauan keuangan secara lebih efisien.

Sosialisasi ini diharapkan menjadi langkah awal yang baik dalam mengatasi permasalahan pemilik usaha warung di Desa Cangak yang merasa kesulitan dan enggan melakukan pembukuan usaha. Dengan adanya pemahaman tentang pentingnya pembukuan digital dan kemudahan penggunaan aplikasi "Buku Warung," diharapkan para pemilik warung dapat meningkatkan kinerja keuangan bisnis mereka dan mengelola keuangan dengan lebih baik. 

Mahasiswa KKN Undip berharap bahwa melalui sosialisasi ini, para pemilik warung dapat menerapkan pembukuan secara lebih teratur dan akurat, serta menggunakan aplikasi "Buku Warung" sebagai alat yang praktis dan efisien dalam mengelola keuangan bisnis mereka. Dengan demikian, diharapkan keberlanjutan usaha dan peningkatan kesejahteraan para pelaku usaha warung di Desa Cangak dan pengelolaan keuangan usaha yang lebih transparan dan sukses di masa depan.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun