Para pemikir kreatif dunia ternyata punya satu kesamaan. Mereka punya kebiasaan yang rutin dilakukan setiap hari. Beberapa rutinitas yang dilakukan bahkan terdengar gila.
Benjamin Franklin misalnya. Ia suka telanjang setiap pagi hari. Atau Haruki Murakami-si penulis top asal Jepang. Ia biasa menulis selama sembilan jam. Sejak bangun pagi pukul 4. Kalau Albert Einstein, ia suka jalan kaki dan tidur hingga 10 jam sehari.
Banyak cara untuk menjadi kreatif. Namun di sini, kita akan menyimpulkan beberapa kebiasan. Kebiasaan yang juga dilakukan oleh pemikir-pemikir kreatif dunia.
1. Bangun Pagi
Banyak sekali studi yang menunjukkan tentang manfaat bangun pagi. Kebiasaan satu ini tak hanya memberikan dampak baik bagi kesehatan tubuh. Tapi juga kesehatan otak dan jiwa.
Orang yang rutin bangun pagi akan memiliki kejiwaan yang lebih stabil. Pemikiran yang jernih. Dan tentu saja menunjukkan bahwa dirinya bukanlah pemalas.
Dengan bangun pagi-seseorang juga bisa memiliki waktu lebih banyak untuk melakukan hobinya.
2. Rutin Membaca
Membaca adalah sesuatu hal yang sulit dilakukan. Khususnya bagi orang yang super sibuk. Tapi siapa sangka, dengan merutinkan membaca sama halnya dengan menyegarkan fikiran dan ide-ide.
Sebuah bacaan yang bagus bisa membawa fikiran ke mana-mana. Sejenak menjauh dari kehidupan.
Membaca membuat fikiran berimajinasi. Membuat bermimpi. Dan itu akan menjadi awal munculnya ide-ide bagus. Membaca juga bisa menghindarkan seseorang dari kepikunan.
Jadi apapun pekerjaan anda; penulis, desainer, insinyur, guru atau apapun. Coba luangkan sedikit waktu untuk membaca. Rutinkan setiap hari. Biarkan fikiran anda menjadi kreatif. Dan anda akan merasakan bedanya.
3. Menulis
Menulis juga menjadi salah satu kebiasaan yang bisa membuat kreatif. Menulis sama halnya dengan membaca. Kedua kebiasaan ini biasanya dilakukan bersamaan.
Menulis adalah salah satu cara untuk mengikat ilmu. Dengan begitu, setiap informasi yang dibaca akan 'lengket' di kepala dengan cara ditulis.
Membaca bisa meningkatkan kreatifitas. Bisa memperkuat daya ingat. Menjadikan hidup lebih produktif.
Juga bisa menjadi media belajar yang baik. Bisa meningkatkan kemampuan dalam berbahasa. Bisa membuat seseorangg jadi lebih terorganisir. Bisa juga menghibur.
Anda bisa menulis di blog, web, atau sekadar catatan harian. Pilih mana yang paling mudah dilakukan.
4. Jalan-jalan
Kebiasaan satu ini disukai banyak orang. Emang ada yang tidak suka jalan-jalan?
Jalan-jalan adalah sebuah hal yang bisa membuat hati lebih senang. Bisa mengubah mut seseorang. Bisa menunjukkan karakter seseorang. Bahkan bisa menjadi penghasilan bagi sebagian orang.
Jalan-jalan rutin di pagi hari juga bisa memberikan kesehatan. Covid-19 memberikan kita pelajaran berharga tentang pentingnya menjaga kesehatan. Dan jalan-jalan di pagi hari adalah satu cara paling mudah menjaga kesehatan.
Ketika seseorang keluar untuk jalan-jalan, fikirannya pun akan bereaksi. Semua visual yang dilihat oleh mata-akan langsung direspon oleh fikiran. Dan itu membuat fikiran 'berolahraga'. Dan semakin sering dilakukan, fikiran akan semakin sehat. Akan semakin kreatif.
5. Merawat Diri
Bekerja keras membuat tubuh letih. Fikiran tegang. Dan merawat diri adalah salah satu 'obatnya'. Memberikan imbalan kepada tubuh adalah sesuatu hal yang mutlak dilakukan.
Anda bisa pilih cara memanjakan diri. Yang sesuai. Yang pas di kantong. Yang tentunya tak justru membuat rempong.
Bagi perempuan pergi ke salon mungkin jadi pilihan utama. Bagi sebagian lain mungkin memilih tidur seharian. Atau ada juga yang memilih belanja. Makan. Nonton drakor. Atau yang lainnya. Silahkan pilih mana yang paling disukai.
Yang penting, lakukanlah secara rutin. Karena semua itu bisa menjaga fikiran anda. Tetap tajam. Tetap kreatif.
Sudah dapat intinya? Ini hanyalah lima kebiasaan yang simpel. Masih banyak kebiasaan lain yang bisa membuat anda tetang kreatif. Tetap produktif.
Setiap orang punya kebiasaan berbeda-beda. Belum tentu sama. Bahkan untuk orang kembar sekalipun.
Tujuan dari kebiasaan ini adalah membangun fikiran yang kreatif. Tubuh yang sehat. Jiwa yang kuat. (01)
Sumber:Â lmoerni.idl
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H