Mohon tunggu...
Reza Muhammad
Reza Muhammad Mohon Tunggu... -

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Artikel Utama

Bridesmaid, Mestikah Tampil Seragam?

8 Juli 2017   14:40 Diperbarui: 10 Juli 2017   01:42 2013
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pilih model sesuai bentuk tubuh. Sumber ilustrasi: onefabday.com

Anjuran 3: Model Gaun Bridesmaids Sesuai Bentuk Tubuh
Mungkin menjelang hari pernikahan, tak hanya calon pengantin yang harus menjaga bentuk tubuhnya, tetapi bridesmaids juga. Memilih gaun bagi para pendamping ini juga seyogyanya diselaraskan dengan bentuk tubuh masing-masing. Jika tidak? Salah pilih pakaian bisa membuat badan tampak tidak proporsional.

Sesuaikan model gaun sesuai kebutuhan bentuk tubuh. Sumber ilustrasi: boards.weddingbee.com
Sesuaikan model gaun sesuai kebutuhan bentuk tubuh. Sumber ilustrasi: boards.weddingbee.com
Bila tubuhnya bertipe buah pear di mana pinggul lebih lebar daripada bahu, pilih gaun yang memiliki aksen horizontal atau volume di bagian bahu atau lengan. Misalnya gaun dengan bagian lengan yang bervolume, atau memakai bolero. Untuk pendamping pengantin yang bertubuh tipe apel atau lebar pinggul lebih kecil dibanding bahu, kenakan saja gaun peplum atau bersiluet A-line.

Anjuran 4: Bahan Gaun Bridesmaids Memperindah Tubuh Pemakainya
Jenis tekstil atau bahan gaun harus dicermati agar tubuh terlihat proporsional. Bahan beludru dan jacquard misalnya, sebaiknya dihindari wanita bertubuh besar karena akan membuat dirinya terlihat semakin tebal. Bahan satin lebih pantas bagi mereka karena memberi efek melangsingkan. Waspadai juga beberapa jenis bahan seperti spider atau lace yang apabila porsinya berlebihan bisa berkonotasi miring. Seperti yang pernah diungkapkan penata gaya selebriti internasional Rachel Zoe di stasiun televisi E!, "Terlalu banyak bahan lace membalut tubuh membuat pemakainya terlihat seperti pelacur."

Jangan sampai terlalu ramai begini, mungkin.... Sumber ilustrasi: itmoo.com
Jangan sampai terlalu ramai begini, mungkin.... Sumber ilustrasi: itmoo.com
Nah, apabila dalam waktu dekat Anda akan menjadi calon pengantin, pertimbangkanlah keempat tips tadi dalam merencanakan busana bridesmaids. Pengiring pengantin ini adalah semua sahabat yang menyertai prosesi ikatan suci cinta Anda. Mereka spesial. Karena itu, pastikan agar mereka juga terbalut busana yang istimewa. Begitu cantik, kehadiran bridesmaids menghiasi prosesi pernikahan Anda melebihi keindahan ratusan bunga yang penuh warna dan wangi.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun