Mohon tunggu...
Mr. Roneyy
Mr. Roneyy Mohon Tunggu... Editor - Mahasiswa

Akun KKN POSKO 3 IAI SYARIFUDDIN Desa Tamanayu Kec. Pronojiwo Kab. Lumajang

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

PAR IN Action Hari Kedua, Desa Tamanayu Lumajang Warga Setempat:

19 Oktober 2022   10:25 Diperbarui: 4 November 2022   21:45 56
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Dok. pribadi
Dok. pribadi
Dok. pribadi
Dok. pribadi
Memasuki kegiatan PAR in action hari kedua, semua 'pasukan' KKN IAI Syarifuddin kembali melakukan aksinya. Setelah mendapatkan kepercayaan dan membangun relasi dengan warga setempat, mahasiswa KKN mulai menggali informasi secara bertahap dan konsisten. Para mahasiswa menyisir berbagai wilayah Desa Tamanayu, mulai dari pemukiman pinggiran hingga pelosok.Salah satu hal menarik yang ditemukan mahasiswa KKN adalah respon warga setempat yang diluar ekspektasi. Ketika mahasiswa KKN mendekat dan hendak melakukan pendekatan, mereka justru menyambut terlebih dahulu kedatangan mereka. Warga sangat antusias dan tertarik dengan kedatangan Mahasiswa KKN dari IAI Syarifuddin.


Mahasiswa KKN memulai pendekatan dengan menggali beberapa informasi terkait aktivitas warga sehari-hari, mulai dari kebiasaan para warga laki-laki hingga kebiasaan warga perempuan. Selain itu, mahasiswa KKN juga mendapatkan informasi terkait bidang peternakan, perkebunan dan pertanian di Desa Tamanayu. Informasi ini menjadi jembatan emas bagi Mahasiswa KKN untuk melanjutkan penelitian terkait permasalahan yang ada di Desa Tamanayu.

Di sela-sela pembicaraan dengan warga, mahasiswa KKN menemukan satu hal yang unik dan menarik. Warga mengatakan bahwa warga sangat antusias dengan kedatangan mahasiswa KKN, namun hal itu harus diimbangi dengan respon yang diberikan mahasiswa. "Orang sini ramah-ramah, Mbak. Jadi kalau lebih serawung warga akan tambah suka sama mahasiswa KKN," ujar salah satu warga.

Penulis : Deva Ovalia Ramadanty
Mahasiswa KKN IAI Syarifuddin 2022
Desa Tamanayu Kecamatan Pronojiwo

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun