menjadi lebih mudah untuk diperoleh oleh siswa. Proses pembelajaran menjadi lebih berpusat padaÂ
siswa, karena guru tidak lagi menjadi sumber informasi utama. Peran guru adalah sebagai fasilitatorÂ
dalam proses belajar siswa. Karena sudah menjadi pembelajaran yang berpusat pada siswa, maka bentuk pembelajaran yang sifatnya hanya ceramah, di mana siswa hanya sekedar menjadi pendengar,Â
sudah tidak relevan. Bentuk pembelajaran yang cocok untuk era ini adalah bentuk pembelajaran sepertiÂ
problem-based atau project-based learning. Karena CT adalah proses berpikir, maka CT akan sangatÂ
cocok untuk diintegrasikan ke dua bentuk pembelajaran ini. Pada topik-topik berikutnya kita akanÂ
mempelajari bagaimana CT cocok diintegrasikan dalam bentuk pembelajaran problem-based danÂ
project-based learning.
Dengan CT, Anda akan terbiasa berpikir sistematis dan menemukan solusi yang efektif, efisien, danÂ
optimal saat menghadapi persoalan sederhana maupun kompleks. Kemampuan memecahkan persoalanÂ
adalah kemampuan yang sangat dibutuhkan. Dalam kehidupan sehari-hari kita selalu berhadapanÂ