Nah, setiap tahun pula kami identifikasi siapa siapa saja calon siswa bermasalah. Potensi siswa bermasalah selalu berangkat dari titik di luar sekolah. Titik itu adalah rumah. Â Anak anak yang berangkat dari keluarga bermasalah selalu berada pada posisi rentan masalah.Â
Apa masalah selama ini?Â
Banyak juga. Hanya saja, paling banyak berdampak pada anak-anak adalah perceraian orang tua mereka. Â Bagi anak anak dari keluarga mampu terkadang bermasalah secara psikologis dan jika keluarga besar baik, maka sama sekali tak terlihat dampak nya di lingkungan sekolah.Â
Hanya saja, jika hal ini terjadi pada keluarga tidak mampu, maka anak dari keluarga bermasalah tersebut akan sangat berdampak pada prilaku anak. Â Karena tekanan nya bertambah pada persoalan ekonomi juga.Â
Perhatian orang tua memang sangat diperlukan oleh anak remaja ini. Berantakan nilai di rumah maka beantakan pula nilai kehidupan mereka secara keseluruhan.Â
Hanya perceraian? Tidak! Faktor kekurangan perhatian keluarga menjadi lebih banyak diderita anak perkotaan yang berekonomi lemah.Â
Kekerasan di keluarga juga sering dijumpai. Anak anak yang melakukan kekerasan di sekolah, Rata-rata adalah mereka yang mengalami kekerasan dari orang orang terdekatnya di rumah.Â
Bukan bermaksud membela diri. Persoalan perundungan selalu berakar dari rumah. Â Hampir sulit ditemukan jika perundungan dilakukan oleh anak anak dengan latar belakang keluarga yang penuh perhatian dan kasih sayang.Â
Perundungan adalah persoalan bersama. Mari kita bekerja bersama. Jangan selalu beranggapan sekolah lalai dan pasti lalai jika di sekolah tersebut ada perundungan.Â
Meski apa lagi yang harus dilakukan pihak sekolah?Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H