Jakarta Barat - Â Pelaksanaan Asian Games 2018 akan segera berlangsung mulai tanggal 18 Agustus 2018 di Jakarta dan Palembang.
Adapun GOR Grogol menjadi salah satu lokasi yang akan di pergunakan sebagai tempat latihan cabang olah raga bola Volley dalam pelaksanaan Asian Games 2018.
Kapolsek Tanjung Duren Kompol Lambe Patabang Birana, S.Ik, menjelaskan bahwa dengan terpilih nya GOR Grogol menjadi salah satu lokasi dalam kegiatan Asian Games 2018 tentunya kita patut berbangga dan bersiap mensukseskan pelaksanaan kegiatan tersebut, jumat (03/08/2018).
Untuk menunjukkan kesiapsiagaan dalam mensukseskan kegiatan di GOR Grogol, Polsek Tanjung Duren mendirikan pos keamanan terpadu berupa pos Taktis Polsek Tanjung Duren yang berada di areal GOR Grogol dan Terminal Bus Grogol.
Pos Terpadu berguna sebagai pos untuk melakukan pengamanan, pelayanan dan pengaturan arus lalu lintas, mencegah Kerawanan kriminalitas, memberikan rasa aman kepada para peserta Asian Games dan juga masyarakat.
Selain aspek pengamanan di sekitar GOR Grogol, Polsek Tanjung Duren juga akan membantu kelancaran arus lalu lintas di sekitar lokasi serta perlintasan kendaraan peserta demi kenyamanan peserta Asian Games 2018.
Setiap pos Terpadu akan di pimpin oleh seorang Perwira dan untuk Perwira pengendali hari ini di Pos Terpadu Terminal Bus Grogol di pimpin oleh Padal Regu A Ipda Sarna. sedangkan di GOR Grogol di pimpin oleh Ipda Madi Siswaini, SHselaku Padal Regu A.
Sebagai tuan rumah, Indonesia harus meraih kesuksesan, sukses sebagai tuan rumah juga dalam pelaksanaan Asian Games 2018.
Oleh karena itu Polri berkomitmen untuk mensukseskan Asian Games 2018, Â dengan menciptakan keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran dalam rangkaian pelaksanaan Asian Games tersebut, ucap Kapolsek.
Dengan keberadaan pos Taktis terpadu tersebut "Sehingga diharapkan para atlet maupun official peserta Asian Games 2018 merasa aman dan nyaman," tutupnya.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H